Brilio.net - Publik tengah dikejutkan dengan dugaan KDRT yang menimpa rumah tangga Venna Melinda dan Ferry Irawan. Setelah dugaan kasus KDRT yang menimpa Venna Melinda mencuat ke publik, Maia Estianty ikut membahas dan menyinggung perihal KDRT.
Melalui kanal TikTok miliknya, Maia memberikan penjelasan mengenai makna KDRT menurut sudut pandangnya. Bagi Maia, terdapat beberapa jenis tindakan kekerasan dalam rumah tangga dan tak hanya kekerasan fisik saja.
BACA JUGA :
Isi perjanjian pranikah Ferry Irawan dan Venna Melinda, semua harta usai menikah milik istri
"KDRT!! Dengernya aja bikin emosi, apalagi yang merasakannya. Kamukah itu???" tulis keterangan dalam unggahan Maia di TikTok yang dikutip brilio.net pada, Rabu (11/1).
BACA JUGA :
7 Kontroversi Ferry Irawan, pernah tinggalkan istri yang sakit stroke hingga KDRT
Dalam video tersebut, Maia menjelaskan beberapa jenis dan ciri-ciri KDRT yang kerap terjadi dalam suatu hubungan rumah tangga.
"KDRT bisa terjadi ketika salah satu pasangan dalam suatu hubungan merasakan dorongan untuk mendominasi atau mengendalikan pasangannya. KDRT itu bisa secara fisik, misal dipukul, dibanting, dijambak, ya segala macam yang mengakibatkan luka fisik. Ada juga KDRT secara psikis dan ekonomi," ucapnya.
foto: TikTok/@maiaestianty
Maia juga mengajak para wanita yang pernah mengalami hal tersebut untuk tak segan melaporkan tindakan tersebut ke pihak kepolisian.
"Tapi yang paling gampang dibuktikan ketika kita melaporkan ke polisi adalah kekerasan secara fisik karena lukanya kelihatan. Nah kalau kamu kaum wanita yang terkena KDRT jangan segan untuk meminta bantuan kepada teman, tetangga, atau siapa pun yang bisa menolong kamu," sambungnya.
Lebih lanjut, Maia juga turut memberikan pesan kepada para laki-laki agar tak bersikap kasar kepada wanita.
"Ini pesan ya buat laki-laki yang merasa dirinya macho, tapi sesungguhnya lebih cocok pakai daster. Wanita itu bukan untuk dikasarin. Seandainya kamu punya pasangan wanita yang memancing kamu untuk marah, lebih baik menghindar dulu aja sampai wanita tersebut tenang tapi jangan kau colek dengan kasar," pungkasnya.
Video yang diunggah oleh Maia pun kembali diunggah oleh anak bungsu Venna Melinda di Instagram. Athalla mengunggah video tersebut melalui Instagram Story miliknya.
foto: Instagram/@athallanaufal7
Ia tampak memberikan respons yang mengisyaratkan jika dirinya setuju dengan sudut pandang dan pernyataan Maia Estianty.
Diketahui sebelum Verrell kembali ke Indonesia, Athalla sigap mengunjungi dan merawat sang ibu di rumah sakit.
Lebih lanjut, Venna Melinda mengalami KDRT dari sang suami. Ia mengaku bahwa hidungnya berdarah karena ditekan kepala Ferry Irawan saat tengah cekcok rumah tangga. Akibat kejadian tersebut Venna Melinda harus dilarikan ke rumah sakit.
Pihak kepolisian juga telah melakukan pemeriksaan bukti yang dimiliki oleh Venna Melinda. Saat ini diketahui bahwa Venna Melinda masih menjalani perawatan di rumah sakit ditemani oleh putra bungsunya, yaitu Athalla Naufal.