1. Home
  2. »
  3. Selebritis
7 Juni 2022 11:21

Mantan aktris cilik, ini 11 potret transformasi Jessica Anastasya

Setelah 19 tahun berlalu, kini Jessica Anastasya 'Si Eneng dan Kaos Kaki Ajaib' telah menjadi wanita dewasa yang cantik Syeny Wulandari

Brilio.net - Masih ingat dengan sinetron Eneng dan Kaos Kaki? Sinetron yang tayang pada 2007 ini berhasil menyita perhatian publik kala itu. Selain menarik karena karakter tokohnya berbeda-beda, sinetron ini juga mengandung fantasi yang ringan.

Sinetron Eneng dan Kaos Kaki Ajaib berkisah mengenai kehidupan bocah bernama Eneng yang memiliki karakter baik hati, suka menolong, dan rajin. Usai menolong seorang pemulung, ia diberi kaos kaki ajaib yang ternyata dapat mengeluarkan banyak benda ajaib yang mampu menyelamatkan dari bermacam kesulitan.

BACA JUGA :
Lama tak muncul di TV, ini 10 potret terbaru 'Eneng' Kaos Kaki Ajaib


Tidak hanya ceritanya, para pemain di sinetron Eneng dan Kaos Kaki Ajaib ini juga mencuri perhatian. Karakter Eneng diperankan oleh gadis, Jessica Anastasya. Wajah imut Jessica juga menjadi salah satu pemikat perhatian penonton.

Setelah 19 tahun berlalu, kini Jessica Anastasya telah menjadi wanita dewasa yang cantik. Bahkan dirinya sudah resmi menikah dengan kekasihnya, Ilham Ramadhan pada Sabtu (4/6). Lalu seperti apa transformasi Jessica Anastasya dari kecil? Berikut brilio.net rangkum potretnya dari berbagai sumber, Selasa (7/6).

BACA JUGA :
Resmi dilamar, ini 11 potret romantis Jessica Anastasya bareng kekasih

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags