1. Home
  2. »
  3. Selebritis
16 Mei 2019 12:59

Sudah beristri 2, ini curhat blak-blakan Kiwil soal istri ketiga

Saat ini Kiwil telah memiliki dua istri yakni Rochimah dan Meggy Wulandari Kurnia Putri Utomo

Brilio.net - Siapa yang tidak kenal komedian Kiwil? Pelawak asal Jakarta ini terkenal dengan lawakannya yang spontan. Tidak heran ia disukai oleh banyak orang, termasuk digilai beberapa wanita.

Saat ini Kiwil telah berkeluarga. Bahkan ia sudah memiliki dua istri. Adapun istri pertamanya ialah Rochimah yang dinikahi pada 28 Februari 1998. Kemudian Kiwil menikah dengan Meggy Wulandari.

BACA JUGA :
Sahur cuma minum air putih, berat badan Olla Ramlan turun 2 kg


Lalu apakah Kiwil berniat akan menikah lagi?

Dilansir brilio.net dari Liputan6.com, Kamis (16/5), Kiwil sempat mengeluarkan candaan mengenai niatan untuk memiliki istri lagi.

BACA JUGA :
Pesona 10 seleb blasteran saat berhijab ini bikin klepek-klepek

foto: kapanlagi.com

"Kalau misalnya rencana (menikah lagi) sih nggak ada. Tapi kalau dapat, saya pantang nolak karena mubazir. Saya nggak pernah nyari, nggak pernah niat, tapi kalau ada ya nggak pernah nolak," kata Kiwil saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (15/5).

Terkait hal tersebut, Kiwil menyadari bahwa dirinya akan sulit mendapatkan izin dari kedua istrinya terdahulu. Kiwil menuturkan, dua istri saja kerap kurang akur.

"Justru itu, (istri) yang ketiga itu buat misahin (kalau dua istri yang lainnya tidak akur), jadi minimal ada jalan tengahnya lah," ujar Kiwil.

Meski begitu, Kiwil mengaku sampai saat ini belum memiliki calon untuk istri ketiganya, "Nggak ada, nggak ada calon, tutup Kiwil.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags