1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
21 Oktober 2020 04:21

Momen Ashanty beli nasi goreng harga Rp 1,5 juta, nggak tega makan

Harga nasi goreng fantastis ini membuat warganet geleng-geleng kepala. Lola Lolita
foto: Instagram/@ashanty_ash

Brilio.net - Keluarga Anang Hermansyah dikenal sebagai keluarga yang senang liburan bersama. Beberapa waktu lalu mereka menghabiskan waktu di Pulau Dewata, Bali dan menikmati semua keindahan serta budayanya. Kegiatan mereka pun sering diunggah ke YouTube maupun Instagram.

Baru-baru ini melalui channel YouTube The Hermansyah A6, Anang dan keluarganya tampak sedang menikmati suasana penginapan yang super indah dan nyaman di kawasan Bali.

BACA JUGA :
8 Potret rumah lama Shireen Sungkar, penuh kenangan bagi anak-anaknya


Ashanty bersama anak-anaknya berkeliling untuk melihat keindahan penginapan tersebut. Di sekitarnya memang terlihat begitu luas dan asri. Ashanty pun mengatakan bahwa dirinya sangat betah berada di sana dalam waktu yang lama.

Selain keindahan yang disuguhkan, penginapan tersebut juga menyediakan menu makanan spesial. Salah satunya adalah nasi goreng yang dibanderol seharga Rp 1,5 juta. Mengetahui hal itu Ashanty dan keluarganya pun penasaran untuk mencicipi nasi goreng dengan harga fantastis tersebut.

BACA JUGA :
Gaya 7 seleb Tanah Air yang miripnya kebangetan sama artis luar negeri

foto: YouTube/@The Hermansyah A6

Momen yang diunggah ke YouTube The Hermansyah A6 dengan tajuk 'Ternyata Rasanya Begini!!! Nyobain Nasi Goreng 1,5 Juta di Hotel Mewah yang Terjangkau' itu berhasil membuat warganet geleng-geleng kepala.

"yaa allah..... dengar cerita bunda nasgor mahal amat yaa
okelah smg the hermaysah
Sehat dan bahagia sellu Amiiin," tulis Ummi.

"Nasi.goreng dg harga segitu...sdh bisa bli.beras bunda... dan u brapa buln....u hidup...
Semoga penuh berkah y bundaa, " timpal Eriyani Aritonang

"Nasgor 1jt satu porsi keluarga saya 4 orng jd 4jt..g ush d makan Simpen az d kulkas low lapar liatin az...haha uang bulanan abis buat beli nasgor..sehat sllu the hermansyah makin sukses dan smga aku jg bisa sukses amiin," kata Ayu Rahayu keheranan.

Tak hanya warganet saja, Ashanty saja sampai heran dan tidak tega untuk memakannya. Ashanty mengatakan, nasi goreng yang dibentuk seperti tumpeng itu sebenarnya dibanderol dengan harga Rp 1 juta. Namun, bila ditotal dengan pajak dan lainnya, ia harus membayar kurang lebih Rp 1,5 juta.

foto: YouTube/@The Hermansyah A6

"Aku mau pesen nasi goreng yang Rp1,5 juta itu," kata Ashanty.

Jika dilihat sekilas memang tidak ada yang berbeda dari nasi goreng pada umumnya yang sering dijumpai orang. Ashanty pun sampai enggan untuk memakannya.

foto: YouTube/@The Hermansyah A6

"Ini nasi goreng Rp1,5 juta pakai tax nya. Oh yang bikin mahal ini side dishes nya kayaknya. Kita mau cobain, duh aku takut, sayang ngerusaknya," kata Ashanty.

Namun setelah mencobanya, Ashanty mengatakan nasi goreng spesial dengan harga selangit itu ternyata memang enak. Ia pun meminta beberapa orang keluarga dan karyawannya untuk mencoba nasi goreng tersebut.

"Sumpah enak, nasi goreng harga Rp1,5 juta," kata Ashanty.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags