Brilio.net - Kabar membanggakan datang dari dunia model Tanah Air. Pasalnya Indonesia baru saja meraih gelar Miss Face of Humanity 2022. Dalam ajang tersebut Indonesia diwakili oleh Nadia Tjoa.
Miss Face of Humanity diselenggarakan oleh Organisasi Miss Face of Humanity yang berbasis di Kanada.Diikuti oleh perwakilan dari 20 negara, rupanya perwakilan Indonesia yang ternyata menjadi Miss Face of Humanity perdana di dunia dengan misi perempuan dengan kekuatannya bisa membawa perubahan positif bagi dunia.
BACA JUGA :
Viral potret jadul istri Andy Lau ikuti kontes kecantikan di Malaysia
Nadia Tjoa yang berada di bawah naungan Yayasan Dunia Mega Bintang bersanding dengan tiga perwakilan dari Hongkong, Amerika serikat dan Rwanda. Dilansir dari akun Instagram @mfhshowcase, Minggu (3/4), akun tersebut mengatakan jika Indonesia lah yang akhirnya menyandang predikat membanggakan Miss Face of Humanity 2022 tersebut.
foto: Instagram/@yayasanduniamegabintang
BACA JUGA :
Kerap jadi terbaik, ini 7 kostum Indonesia di kontes kecantikan dunia
"Kami persembahkan Indonesia sebagai Miss Face of Humanity 2022," tulis akun Instagram @mfhshowcase dalam keterangan unggahannya.
Dilansir dari Instagram @yayasanduniamegabintang, Minggu (3/4), dalam ajang tersebut Nadia tampil anggun dalam balutan gaun malam yang memiliki motif sawunggaling dan pradan. Gaun itu sendiri diketahui merupakan rancangan dari Ivan Gunawan yang bertajuk "The Reminiscence of Golden Phoenix".
foto: Instagram/@yayasanduniamegabintang
Melansir dari Antaranews, di balik gaun yang dikenakan oleh Nadia Tjoa terdapat makna yang mendalam. Sawunggaling sendiri merupakan makhluk mitologi dari legenda Jawa yang mewakili kekuatan lembut dan kebijaksanaan atau dikenal masyarakat global sebagai phonix.
Sementara pradan kerap digunakan untuk teknik aplikasi emas pada batik. Ivan Gunawan menggunakan motif khas dari Iwan Tirta yaitu Sawunggaing Pardan untuk melambangkan kepemimpinan dan keanggunan yang terlihat sangat cantik dikenakan oleh Nadia. Dengan demikian gaun rancangan Ivan Gunawan menunjukkan bahwa wanita memiliki kekuatan luar biasa untuk memimpin.
"Pemimpin wanita yang kuat membawa nilai kepemimpinan mereka dengan percaya diri, cinta, dan perhatian," tulis akun Instagram @yayasanduniamegabintang dalam keterangan unggahannya.