1. Home
  2. »
  3. Selebritis
6 Februari 2019 20:35

Nagita foto sama Iriana, Dian Sastro salah fokus gaya Ibu Negara

Meski sederhana, penampilan Iriana Jokowi kerap bikin terpesona. Farika Maula

Brilio.net - Baru-baru ini Nagita Slavina menjadi pusat perhatian publik lantaran memamerkan foto bersama Ibu Negara Iriana Jokowi. Sebelumnya, ia bersama sang suami Raffi Ahmad mendapat kesempatan bertemu dengan Presiden Joko Widodo dan Iriana Jokowi di Istana Bogor. Seolah tak ingin melewatkan momen langka tersebut, Nagita meminta foto bersama Iriana Jokowi.

Lihat postingan ini di Instagram

Bersama Ibu Negara ??????

BACA JUGA :
5 Acara keluarga Jokowi yang 'tinggalkan' Kaesang


Sebuah kiriman dibagikan oleh Raffiahmad Nagitaslavina1717 (@raffinagita1717) pada

Wanita yang kerap disapa Gigi tersebut memamerkan potretnya bersama Iriana melalui akun Instagramnya. Dalam foto tersebut terlihat Nagita mengenakan atasan berwarna biru-putih dan menguraikan rambut panjangnya.

BACA JUGA :
Ini arti nama 3 anak & 2 cucu Jokowi yang tak banyak orang tahu

Sementara itu, Iriana tampak mengenakan busana kombinasi cokelat dan hitam bermotif etnik. Iriana tampil dengan makeup natural dan rambut pendek terurai.

Tampil cantik, keduanya sama-sama berhasil membius mata warganet karena penampilannya. Siapa sangka ternyata penampilan Iriana Jokowi menjadi sorotan aktris papan atas Indonesia, Dian Sastro. Dalam postingan Instagram Nagita Slavina yang telah mendapat lebih dari 600 ribu like tersebut Dian Sastro kagum dengan busana yang dikenakan Iriana Jokowi.

foto: Instagram/@raffinagita1717

"Bajunya ibuuuu," tulis Dian Sastro dalam kolom komentar dengan emoticon love.

Tak hanya mengundang komentar Dian Satro beberapa selebriti Indonesia lainnya ikut berkomentar seperti Chika Jessica dan Arie Kriting.

foto: Instagram/@raffinagita1717

"Mamuliiii," tulis Arie Kriting.

"Jempolll," timpal Chika Jessica.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags