Brilio.net - Selain piawai dalam dunia seni peran, rupanya Natasha Rizky juga lihai menuliskan kata-kata lewat puisi. Sepak terjangnya di dunia kepenulisan pun sudah terbukti lewat bukti yang ia telurkan. Usai merilis dua buku bertajuk Catatan Kronik dan Katanya Nikah Muda, aktris cantik ini kembali merilis karya terbarunya.
Berbeda dari sebelumnya, karya ketiganya yang baru saja dirilis pada Rabu (31/1) dengan judul Kamu Tidak Sempurna ini langsung mengundang atensi publik. Di hari pertama peluncurannya, buku ini langsung ludes terjual di marketplace. Seperti yang terlihat dari unggahan Natasha Rizky baru-baru ini. Bahkan, hingga menambah stok untuk menjawab keinginan para pembaca.
BACA JUGA :
9 Potret dapur serba hitam rumah Natasha Rizky dan Desta bikin salfok, ada pintu rahasia dekat kulkas
"Yeaa! Stock-nya sudah nambah lagi nih guys. Namun edisi 'BONUS' package ini last stock. Jadi sisa stock terbatas," terang Natasha lewat unggahannya.
Pada buku kali ini, ia mengungkapkan perasaan dan pemikirannya lewat sajak-sajak puisi. Salah satu kutipan puisinya pun terungkap lewat salah satu unggahan warganet di Twitter. Salah satu sajak puisinya yang mengundang sorotan yakni dalam judulnya Ruang Hijau. Diduga, bila sajak puisi ini merupakan curahan hati Caca, sapaan akrab Natasha, selama proses sidang cerai dengan Desta tengah berlangsung.
"Sedih banget baca buku kak Natasha Rizky yang baru, apakah ini yang dirasakan beliau pas di persidangan ya?" ujar pengunggah foto, dilansir brilio.net dari Twitter @literarybase, Kamis (1/2).
BACA JUGA :
Desta panik Miguel anak bungsunya minta adik lagi, tanggapan bijak Megumi jadi sorotan
Dalam buku yang dituliskan oleh Natasha Rizky, terdapat ilustrasi sebuah ruangan dengan dinding berwarna hijau dan sebuah kursi di dalamnya. Mengiringi ilustrasi tersebut, pemeran Cinta Cenat-Cenut ini seolah mengungkapkan kondisi serta perasaannya saat sidang berlangsung.
foto: Twitter/@literarybase
"Aku masih ingat betul. Pukul 10.00 pagi memasuki ruang hijau. Menduduki kursi yang membuat kedinginan. Di depannya ada meja kecil untuk bertumpu beban-beban yang sebenarnya angkat tangan. Jari-jariku melipat-lipat dan menekan-nekan. Keringat halus berjatuhan, tetapi seperti enggan untuk tampil. Malu karena tak ingin terlihat hancur," tulis Natasha Rizky.
Ia kemudian menceritakan kondisinya yang gugup saat berada di ruangan itu. Termasuk, rasa sakitnya tatkala menghadapi 'sosok analisis' yang diduga merupakan pihak Pengadilan Agama.
"Lalu di hadapannya, ada beberapa sosok analisis. Entah itu kontradiksi, tetapi hatiku hendak berangkat. Belum lagi air mata meringis kecil kesakitan. Disangka kering, ternyata tidak kokoh bendungannya," ungkapnya.
Tak cuma menggambarkan kondisi dan perasaannya saat itu, ibu tiga anak ini juga mengungkap reaksi seseorang yang diduga Desta selama keduanya melangsungkan persidangan. Dituliskan, bila sosok itu justru terlihat santai. Berbanding terbalik dengan yang dirasakan oleh Caca.
foto: Instagram/@natasharizkynew
"Aku melihat ke arahnya dengan pelipis dengan mataku. Ampun, ini di dalamnya berdarah-darah. Hampir mati. Dia terlihat biasa saja, ringan. Tubuhku gontai terambau cedera yang jelas," ucap Caca.
Dituliskannya, jika ia waktu itu masih berharap semua akan membaik. Namun, harapannya tak bisa terwujud. Nyatanya, semua berakhir dengan sebuah perpisahan.
"Tadinya aku masih berharap. Dia yang akan membangun narasi perjuangan. Namun, kenyataannya aku hanya memanjangkan angan-angan," pungkasnya.
Puisi yang diduga warganet sebagai kilas balik perceraian Natasha Rizky dan Desta pada Juni 2023 lalu ini pun langsung menarik perhatian publik. Kutipan puisi yang baru diunggah 15 jam yang lalu pun langsung ramai dikomentari warganet. Tak sedikit dari mereka yang ikut nyesek membacanya.
"Aku baca sambil membayangkan muka mereka sakit bangett," kata @ratcunsyopii
"Sedih banget baca cuplikan buku ini," imbuh @melanieppuchino.
"Padahal cuma baca tp nyeseknya terasa," papar @sojuuxv.