1. Home
  2. »
  3. Selebritis
8 Januari 2023 10:00

Nggak lagi artis, 7 mantan seleb cilik ini banting setir jadi pekerja kantoran

Meski tak lagi bekerja di dunia hiburan, nyatanya mantan artis cilik ini juga sukses dengan profesinya saat ini. Shofia Nida
Para mantan seleb cilik ini pun menikmati profesi barunya.

1. Jessica Anastasya dikenal sejak memerankan karakter Eneng pada sinetron 'Eneng dan Kaos Kaki Ajaib' pada 2007 silam. Perempuan kelahiran 23 Desember 1996 ini, kini memilih berkarier sebagai pekerja kantoran dengan menjadi akuntan.

BACA JUGA :
Bocah terbandel di Genta Buana kini tenar jadi aktor FTV religi, intip 11 potret terbarunya


foto: Instagram/@jessicaanastasya20

2. Saskia, penyanyi cilik pelantun tembang Menabung ini kini sudah menjadi perempuan dewasa dan menjadi account manager di sebuah perusahaan ternama di Indonesia.

BACA JUGA :
Potret perubahan 5 mantan artis cilik FTV Genta Buana yang sudah nikah, anak Afdhal Yusman kian gahar

foto: Twitter@/saskimchii

3. Ade Surya Akbar merupakan mantan aktor cilik yang dulunya pernah membintangi banyak sinetron dan film. Kini Ade banting setir jadi pebisnis karpet yang diproduksi lewat PT Surya Cipta Adhi Estetika.

foto: Instagram/@adesuryaakbarr

4. Lama tak muncul di layar televisi, Jourast Jordy kini menjadi pengusaha sekaligus pekerja kantoran. Diketahui, ia sempat menjadi karyawan di salah satu perubahaan rokok.

foto: Instagram/@jourastjordy

5. Lama tak terdengar kabarnya, Gisela Cindy sudah meninggalkan dunia hiburan yang membesarkan namanya. Setelah lulus kuliah, ia memutuskan untuk menetap dan bekerja sebagai head office di salah satu perusahan di Toronto, Kanada.

foto: YouTube/ Full Drama Indonesia dan Instagram/@giselacindy12

6. Raka Widyarma, anak Rano Karno yang pernah membintangi sinetron Si Doel kini mendapatkan kepercayaan untuk menjadi seorang CEO di Karnos Film. Sebuah production house yang dibangun Rano Karno.

foto: Instagram/@raka.widyarma

7. Jarang terlihat di layar kaca, mantan penyanyi cilik Chikita Meidy kini fokus menjadi pengusaha dan menjalankan bisnis kosmetik. Ia pun banyak menghabiskan waktunya di kantor pribadi.

foto: Instagram/@chikitameidy

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags