1. Home
  2. »
  3. Selebritis
6 Juni 2021 12:50

Penampakan rundown acara lamaran Lesty Kejora, bridesmaidnya disorot

Ada nama Dinda Hauw, Fatin Sidqia, dan Putri DA yang akan menjadi bridesmaid. Deta Jauda Najmah

Brilio.net - Tinggal menghitung hari, prosesi lamaran Lesty Kejora dan Rizky Billar akan dilaksanakan. Momen bahagia yang dijadwalkan berlangsung pada 13 Juni 2021 ini pun sudah dipersiapkan secara matang.

Setelah salah satu sahabat Rizky Billar, yakni Putra Siregar membeberkan lokasi lamaran yang akan dilaksanakan di kota kelahiran Lesty di Bandung, kini tersebar potret rundown acaranya.

BACA JUGA :
Bikin penasaran, ini makna di balik tanggal lamaran Lesty Kejora


Sejumlah akun fanbase juga mengunggah penampakan kertas bertuliskan rundown acara Lesty dan Billar ini, salah satunya dilansir brilio.net dari akun @lestybillar_4 pada Minggu (6/6).

foto: Instagram/@lestybillar_4

BACA JUGA :
10 Momen hangat keluarga Rizky Billar dan Lesty Kejora, besan idaman

Selain rundown acara lamarannya, para seleb yang akan menjadi bridesmaid Lesty Kejora juga nggak kalah mencuri perhatian.

Dalam tangkapan layar WhatsApp yang diunggah oleh akun @ceritaveve di Instagram Story, terlihat ada nama Dinda Hauw, Putri Isnari, Fatin Sidqia Lubis, Aliya dan Salsa Dewandoro yang akan menjadi bridesmaid.

foto: Instagram/@lestybillar_4

Rencananya momen lamaran Rizky Billar dan Lesty Kejora ini juga akan disiarkan secara live di TV. Para penggemar pun tampaknya sudah tak sabar ingin menyaksikan momen penting sang idola.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags