1. Home
  2. »
  3. Selebritis
4 November 2021 16:35

Penuh haru, Bibi Ardiansyah pernah ungkap rela mati sama Vanessa Angel

Bibi menyebut, jikalau nanti ia dan sang istri meninggal, ia sudah mempersiapkan segala hal untuk buah hatinya. Ferra Listianti

Brilio.net - Kepergian Vanessa Angel dan sang suami, Bibi Ardiansyah yang mendadak menyisakan duka mendalam bagi semua pihak. Pasangan ini menghembuskan nafas terakhirnya usai mengalami kecelakaan mobil di ruas Tol Nganjuk Km.672 menuju arah Surabaya.

Mengendarai mobil Pajero putih, penumpang bukan hanya Vanessa dan Bibi, namun ada tiga orang lain yaitu buah hatinya, Gala Sky Andriansyah, sang asisten, juga supir. Melansir dari Merdeka.com, pihak kepolisian menyebut bahwa anak dari pasangan ini selamat dalam peristiwa itu.

BACA JUGA :
Kabar anak Vanessa Angel usai alami kecelakaan maut di Tol Nganjuk


"Tiga penumpang yang luka-luka itu satu orang balita," tutur Kabid Humas Polda Jatim Kombes Gatot Repli Handoko saat dikonfirmasi, Kamis (4/11).

Meninggalnya Vanessa Angel dan Bibi dalam waktu yang bersamaan pun rupanya pernah diobrolkan Vanessa sebelumnya. Dalam perbincangannya dengan Millen Cyrus, Vanessa mempertanyakan bukti rasa sayang sang suami kepada dirinya.

BACA JUGA :
Kecelakaan hebat, ini 5 potret kondisi mobil Vanessa Angel

foto: YouTube/ASHIAP TV

"Kalau hari ini hari terakhir aku di dunia ini, kamu bakal ngapain?," tanya Vanessa Angel kepada sang suami.

"Mati," jawab Bibi dengan tegas.

Tanpa disangka, jawaban Bibi Ardiansyah membuat Vanessa terkejut. Ia tak menyangka, bahwa rasa cinta sang suami membuatnya rela meninggal bersama dengannya.

"Hah mati? Kok mati pi," tanya Vanessa dengan terkejut.

"Ntar gue kebanyakan pilihan gue, penyakit yang ada," sambung Bibi.

Bibi menyebut, jikalau nanti ia dan sang istri meninggal, ia sudah mempersiapkan segala hal untuk buah hatinya. Termasuk mengenai biaya hidup. Pasangan ini memberikan warisan berupa asuransi kepada sang anak.

foto: YouTube/ASHIAP TV

"Gala kan udah dapat warisan dari asuransi kita, ya kan? Udah cukup lah. Itu ada Jody yang urusin. Urusin Jod ntar asuransinya Jod," tutur Bibi kepada asistennya.

Ucapan Bibi yang begitu sayang dengan Vanessa pun turut membuat Millen terharu. Rupanya, pertanyaan Vanessa soal kematian sempat terbawa hingga mimpi Bibi Ardiansyah.

"Kepikiran tuh gue sampai kebawa mimpi, berulang-ulang berulang-ulang. Gue ngapain gendong anak, gue pasti nyari istri lagi, ngulang lagi. Gue nggak mau kehidupan gue yang kayak gitu lagi, come down with died, ungkap Bibi di akhir.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags