1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
24 April 2016 06:01

Pesona 9 aktor berkepala plontos ini bikin cewek terbius

Aura kegantengannya semakin terlihat. Nur Romdlon

Brilio.net - Rambut adalah mahkota, begitulah kata banyak orang mengungkapkan. Ya, salah satu penampilan seseorang yang dilihat adalah gaya rambutnya. Maka nggak heran jika banyak orang lantas membentuk rambutnya sesuai dengan karakter dan gaya mereka.

Tapi ada juga orang yang memutuskan untuk mencukur habis rambut kepalanya alias gundul. Meski tak bisa bergaya dengan rambutnya, hal itu ternyata tak menghilangkan kharisma mereka. Buktinya seperti sembilan artis berikut ini, Sabtu (23/4). Meski tanpa rambut, mereka tetap keren, malah aura kegantengannya semakin terlihat.

BACA JUGA: Pilot cantik ini jebolan kontes Indonesian Idol

1. Deddy Corbuzier


foto: kapanlagi.com

Mentalis Indonesia ini dulu terkenal dengan penampilan rambutnya yang nyentrik. Ia membuat model rambutnya sama seperti model rambut mentalis dunia Max Maven. tapi beberapa tahun lalu ia memutuskan menghabisi rambutnya. Ia juga memutuskan mundur dari dunia sulap dan kini lebih sering menjadi presenter.

2. Samuel Rizal

foto: kapanlagi.com

Artis yang banyak dikenal sejak membintangi film Eiffel I'm in Love ini juga selalu tampil dengan kepala plontos. Meski begitu, khatrismanya tetap tak luntur. Ia bahkan semakin digandrungi dan dijuluki sebagai hot papa Indonesia.

3. Billy Zane

foto: brightside.me

Tampil dengan kepala gundul juga dipilih sebagai penampilan artis yang berlmain di film Titanic ini. Tampil gundul malah menambah aura ketampanan dan kemachoannya.

4. Bruce Willis

foto: brightside.me

Umur tak membuat Bruce Willis kehilangan aura kegantengannya. Meski sudah berkepala enam, aktor ini tetap keren, bahkan kegundulannya menambak kharismatik mantan suami Demi Moore.

5. Okan Cornelius

foto: kapanlagi.com

Aktor Indonesia berumur 36 tahun ini juga selalu tampil dengan rambut plontos. Ia bahkan sudah merasa nyaman dengan kepala plontosnya. Buktinya ia sudah memilih model rambut ini sejak 14 tahun lalu. Wah, Okan pasti sudah lupa rasanya punya rambut ya?

6. Jason Statham

foto: brightside.me

Pria ganteng ini malah bersyukur karena dengan rambut botaknya, dia semakin banyak digandrungi oleh wanita. Aktor yang sering membintangi film laga ini memutuskan untuk membotaki rambutnya dan hanya menyisakan rambut yang tipis di kepalanya.

7. Mark Strong

foto: brightside.me

Tampil gundul ternyata tak membuat Mark Strong kehilangan kharismanya. Bahkan aktor yang bermain di film The Imitation Game ini malah jadi tampil mempesona meski sudah berumur 52 tahun.

8. Husein Alatas

foto: kapanlagi.com

Penampilan plontos penyanyi jebolah Indonesian Idol ini cukup fenomenal. Saat audisi ia ditantang Ahman Dhani untuk mencukur gundul rambutnya jika lolos audisi. Kini, penyanyi yang sudah merambah dunia seni peran ini konsisten dengan tampilan rambut itu.

9. Vin Diesel

foto: brightside.me

Penampilan artis yang berlaga di Fast Furious ini tetap keren meski tanpa rambut. Ia bahkan merasa nyaman dengan tampilan plontosnya. Ia menganggap jika kelak manusia juga bakal kehilangan rambutnya.

Images Bank:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags