1. Home
  2. »
  3. Selebritis
22 Juli 2022 10:30

Pesona 9 gaya kondangan Happy Asmara, tampil beda pakai jilbab

Happy Asmara juga sesekali tampil kompak dengan sang pacar, Denny Caknan saat kondangan. Muhamad Ikhlas Alfaridzi

Brilio.net - Bagi kebanyakan perempuan, menghadiri kondangan membutuhkan serangkaian persiapan. Untuk mendapatkan penampilan maksimal yang diinginkan, perlu padu padan outfit dari atas ke bawah. Belum lagi masalah tatanan rambut juga perlu persiapan. Seperti halnya dilakukan oleh biduan dangdut Happy Asmara saat kondangan.

Happy Asmara dikenal sebagai salah satu selebriti yang kerap tampil memukau saat menghadiri kondangan. Terbaru penampilan Happy Asmara saat kondangan di pernikahan Via Vallen dan Chevra Yolandi pada akhir pekan lalu tak luput dari perhatian publik.

BACA JUGA :
Gaya 5 seleb hadiri nikahan ponakan, Dewi Perssik tampil memukau


Pelantun lagu "Satru" ini tampil beda dengan hijab. Tampil beda dari biasanya, penampilannya disebut makin kelihatan anggun. Diketahui, Happy Asmara juga pernah menampilkan gaya lainnya di kesempatan dirinya hadir dalam acara pernikahan.

Seperti apakah gaya kondangan Happy Asmara? simak pesona gaya kondangan Happy Asmara, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat (22/7).

BACA JUGA :
Beda gaya 11 Puteri Indonesia saat kondangan, bikin terpesona

1. Gaya Happy Asmara saat kondangan di acara Danang DA Ngunduh Mantu pada akhir 2021 lalu. Ia mengenakan dress warnaungu dan membiarkan rambutnya digerai dengan poni belah tengah.

foto: Instagram/@da2_intannova_new

2. Gaya Happy Asmara ketika berpose dengan para pengantin dan Denny Caknan. Warna busana yang dipakai terlihat kompak dengan Denny Caknan.

foto: Instagram/@desi_pashati

3. Momen Happy melakukan swafoto dengan kekasihnya, Denny Caknan. Diketahui, keduanya sempat melakukan live Instagram selama kondangan di pernikahan Danang dan Hemas.

foto: Instagram/@denny_caknan

4. Happy memilih mengenakan busana ungu pastel. Warna busana itu membuat penampilannya anggun.

foto: Instagram.com/nova_asmaraa

5. Selain kondangan, Happy juga diajak untuk bernyanyi. Terlihat gaya Happy tak kalah manis dibanding sang pengantin wanita.

foto: YouTube/Danang Official

6. Kali ini gaya Happy yang terbaru saat kondangan di pernikahan Via Vallen.

foto: YouTube/Indosiar

7. Tampil berhijab, warna busana Happy senada dengan sang pengantin, bernuansa pastel.

foto: YouTube/Indosiar

8.Usai pengajian selesai, Happy turut menyumbang suara lewat tembang lagunya. Bahkan, dirinya sempat duet dengan sang pengantin, Via Vallen.

foto: YouTube/Indosiar

9. Kalau ini, tips gaya kondangan yang dibagikan Happy Asmara melalui akun Instagramnya. Gaun yang digunakan, makeup di wajah, sampai hiasan di rambutnya membuat penampilan Happy mempesona.

foto: Instagram/@happy_asmara77

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags