1. Home
  2. »
  3. Selebritis
7 Januari 2022 06:07

Potret dulu dan kini 7 aktris 80-an, menawan meski usia lebih kepala 5

Tuanya aja cantik, gimana masa mudanya, ya? Lola Lolita
foto: Instagram/@sophia_latjuba88 & @lydiakandou_

Brilio.net - Hiburan Tanah Air sudah berkembang sejak lama, mulai dari dunia musik, perfilman, sinetron, dan lainnya. Banyak artis yang terkenal di era-era sebelumnya, yakni 80 hingga 90-an. Hampir dari mereka sukses menjadi idola di eranya.

Namun menariknya, memasuki era modern dengan banyaknya pendatang muda di dunia hiburan, tidak membuat eksistensi mereka tergeser. Tak sedikit pula yang mengatakan, kecantikan aktris era 80-an ini tak kalah dengan artis-artis muda lain.

BACA JUGA :
Tengah hits, ini 8 seleb yang adopsi boneka jadi anaknya


Beberapa di antaranya, Paramitha Rusady, Meriam Bellina, Lydia Kandou, dan lainnya masih begitu terkenal dan eksis hingga kini. Penampilan mereka pun kerap mendapatkan pujian meski usia sudah lebih dari 50 tahun.

Potret dulu dan kini aktris 80-an ini akan memperlihatkan sejauh mana perubahan fisik mereka, apakah benar masih tetap sama dan tidak banyak berubah? Berikut brilio.net lansir dari berbagai sumber, Kamis (6/1).

1. Widyawati.

BACA JUGA :
Potret Reza Rahadian dan 11 lawan mainnya di web series dan film

foto: Instagram/@widyawati_sophiaan

Widyawati merupakan aktris senior yang sangat dikagumi hingga kini. Aktris sekaligus penyanyi yang populer di awal 1970 hingga pertengahan 1980 ini sudah membintangi banyak film, dan kini masih aktif di dunia akting.

Meski kini usianya sudah 71 tahun, namun pesona Widyawati tidak luntur. Sejak muda dia memiliki wajah yang begitu ayu, hingga tua pun masih sangat cantik.

2. Lydia Kandou.

foto: Instagram/@lydiakandou_

Lydia Kandou menjadi idola banyak kaum adam pada masanya. Sejak era 80-an kariernya sudah bersinar lewat sejumlah film yang dibintanginya. Mantan istri Jamal Mirdad ini masih sangat cantik dan menawan di usianya yang sudah memasuki 58 tahun.

Seperti yang diketahui pula, kemampuan akting Lydia Kandou masih diakui hingga hari ini. Dia bahkan masih dipercaya untuk membintangi film dan sinetron.

3. Meriam Bellina.

foto: Instagram/@bellinamer

Meriam Bellina dikenal sebagai aktris sekaligus penyanyi berbakat. Namanya sudah bersinar sejak era 80-an dan menjadi aktris dengan paras rupawan. Kini Meriam Bellina sudah berusia 56 tahun, dan masih dipercaya membintangi sejumlah sinetron dan film.

Menariknya, banyak orang masih terkesima dengan penampilan wanita keturunan Belanda tersebut.

4. Paramitha Rusady.

foto: Istimewa dan Instagram/@paramitha118real

Paramitha Rusady mampu menjaga eksistensinya hingga hari ini. Aktris yang populer di era 80-an ini dikenal karena kemampuan aktingnya yang luar biasa dan juga parasnya yang cantik. Perempuan berusia 55 tahun ini juga dikenal sebagai penyanyi dan presenter.

Sejak masih muda hingga kini, parasnya begitu mengagumkan. Bahkan di usianya yang sudah tidak muda lagi, dia masih begitu memesona.

5. Sophia Latjuba.

foto: Instagram/@sophia_latjuba88

Sophia Latjuba memang berhasil membuat banyak orang geleng kepala dengan kecantikannya. Bagaimana tidak, di usianya yang sudah menginjak 51 tahun, namun parasnya masih begitu muda. Melihat potret dulu dan kini dirinya, tampak perubahannya tidak begitu terlihat.

Sama seperti yang lainnya, Sophia terkenal sejak era 1980 hingga 1990. Namun sampai sekarang dia masih aktif di dunia hiburan, dengan membintangi film - terakhir Mata Batin 2 (2019).

6. Ira Wibowo.

foto: Instagram/@pariwaraindonesia & @irawbw

Artis kelahiran 20 Desember 1967 ini sudah berakting sejak 1984. Kala itu Ira Wibowo menjadi idola banyak orang, bahkan hingga kini orang pun masih mengidolakannya.

Dari awal kemunculannya di dunia hiburan hingga kini, penampilan Ira selalu berhasil membuat banyak mata terpana. Bahkan di usianya yang sudah 54 tahun, pesonanya tak luntur.

7. Betharia Sonata.

foto: Instagram/@official.bethariasonata

Suara Betharia Sonata selalu berhasil membuat hati adem. Pada masanya di era 80 hingga 90-an, Betharia Sonata menjadi penyanyi wanita paling diidolakan. Sepanjang kariernya, dia sudah merilis 30 album solo dan membuatnya menerima banyak royalti dari lagu-lagunya tersebut.

Sejak masih muda, Betharia sudah terlihat begitu memesona. Di usianya yang kini memasuki 59 tahun, dia masih terlihat begitu mengesankan - tampak cantik dan muda.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags