Brilio.net - Nggak bisa dipungkiri, era 90-an jadi masa kejayaan tayangan televisi. Ada banyak sinetron bertema keluarga dan persahabatan yang cukup melekat di hati penonton layar kaca. Yap, cerita yang ringan dan penuh drama, bikin susah move on hingga kini.
Tak jarang, sinetron 90-an masih ditayangkan di beberapa stasiun televisi untuk mengajak masyarakat kembali bernostalgia. Selain jalan ceritanya, tokoh yang memerankan sinetron tersebut tak luput disorot.
BACA JUGA :
Sekarang jadi pekerja kantoran, intip 11 potret terbaru adik Dhea Annisa di Tangisan Anak Tiri
Bukan hanya pemeran utamanya saja, karakter anak-anak dalam sinetron pun turut membuat jalan cerita kian seru dan menarik diikuti. Kini, usai puluhan tahun berlalu, sosoknya sukses bikin pangling. Banyak dari mereka yang memutuskan vakum dari industri hiburan, lho.
Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (19/1), potret dulu dan kini anak di sinetron legendaris 90-an.