Brilio.net - Berakhirnya drama The World of the Married membuat sebagian penontonnya merasa kehilangan sosok dr. Ji Sun-woo dan Joon Young. Drama yang menguras banyak emosi dan air mata ini mengakhiri ceritanya dengan sangat tak terduga. Sebagian merasa puas dengan ending cerita ini, sebagian yang lainnya merasa digantungkan.
Bagaimanapun drama yang mencapai rating tertinggi di Korea Selatan yang berhasil mengalahkan Sky Castle ini patut diapresiasi. Ceritanya yang sangat realistis, dan kualitas dari para pemainnya yang tak tanggung-tanggung membuat drama ini disukai banyak orang.
BACA JUGA :
9 Meme ekspresi pemain The World of Married, bikin ngakak
Salah satu pemain yang kehadirannya sangat penting dalam drama tersebut adalah Joon Young. Aktor muda bernama Jeon Jin-seo ini sukses membuat para penonton bersimpati sekaligus jatuh cinta dengan pesonanya. Ini bukan drama hits pertama yang dimainkan oleh Jeon Jin-seo, sebelumnya ada The Heirs dan The Legend of the Blue Sea yang pernah ia bintangi.
Kayak apa saja ya penampilan Jeon Jin-seo di setiap drama yang dibintanginya? Berikut brilio.net rangkum untuk kamu dari berbagai sumber, Rabu (20/5).
1. Si aktor cilik Jeon Jin-seo di awal-awal kariernya pernah bermain bersama dengan aktor So Ji-sub di The Master's Sun, lho!
BACA JUGA :
7 Drama Korea dibintangi Lee Moo-saeng selain The World of The Married
foto: Twitter/@bulanah
2. Rupanya Jeon Jin-seo juga pernah bermain di drama The Heirs bareng sama aktor tampan Lee Min-ho dan Park Shin-hye. Saat itu dia berperan sebagai Kim Tan kecil.
foto: Twitter/@kaniadna
3. Setelah sukses bermain di The Heirs, Jeon Jin-seo kembali bermain di drama hits berjudul My Love From the Star. Ia berperan sebagai Cheon Yoon-Jae kecil.
foto: Twitter/@bulanah
4. Di tahun 2015 hingga 2016 Jeon Jin-seo kecil bermain di drama My Daughter, Geum Sa-Wol berperan sebagai Kang Chan-bin kecil. Potretnya saat pakai seragam imut banget kan?
foto: YouTube/MBCDrama
5. Sering muncul di berbagai drama membuat Jeon Jin-seo semakin diperhitungkan kualitas aktingnya. Seperti di drama Happy Home, dia bisa memiliki perannya sendiri sebagai Seo Young-woo.
foto: YouTube/MBCDrama
6. Jeon Jin-seo kembali memerankan sosok aktor Lee Min-ho semasa kecil di Drama The Legend of the Blue Sea.
foto: Twitter/@kaishe_
7. Nggak hanya bermain di drama modern saat saja, Jeon Jin-seo juga pernah bermain di drama kolosal berjudul My Sassy Girl. Ia berperan sebagai Gyun Woo kecil.
foto: Instagram/@jeon.jin.seo
8. Grand Prince menjadi drama kolosal berikutnya yang dibintangi oleh Jeon Jin-seo. Dia berperan sebagai Lee Hwi kecil.
foto: Instagram/@jeon.jin.seo
9. Jeon Jin-seo tampil dengan wajah lusuh di drama Mr. Sunshine sebagai Choi Eugene semasa remaja.
foto: Instagram/@jeon.jin.seo
10. Potretnya dengan hanbok di The Tale of Nokdu membuat kamu semakin terpesona dengan kepolosan wajah Jeon Jin-seo, bukan?
foto: Instagram/@jeon.jin.seo
11. Beranjak dewasa, pesona dan keimutan wajah Jeon Jin-seo seolah tidak pernah luntur. Ia semakin rupawan setelah tampil di drama The World of the Married sebagai Joon Young.
foto: Instagram/@jeon.jin.seo