1. Home
  2. »
  3. Selebritis
1 Maret 2021 07:31

Potret lawas 10 artis FTV zaman sekolah, bikin nostalgia

Mereka mengunggah potret lawasnya semasa sekolah di media sosial. Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Membahas soal keseruan masa sekolah memang tak ada habisnya. Jika waktu bisa diputar, mungkin sebagian orang ingin kembali merasakan manisnya masa-masa duduk di bangku sekolah, bukan? Rasanya banyak kenangan terjadi kala itu.

Meskipun sudah bertahun-tahun bahkan belasan tahun berlalu, ternyata ada lho orang yang masih mengingat kejadian-kejadian masa lalu. Misalnya momen jatuh cinta saat remaja, putus cinta, kenakalan yang dilakukan masa sekolah dan masih banyak lagi.

BACA JUGA :
8 Momen dinner Syahrini dan Reino Barack rayakan anniversary, romantis


Selain itu, tak sedikit pula dari mereka yang tetap menyimpan foto-foto masa sekolahnya. Setiap foto seolah ada memiliki cerita tersendiri. Seperti halnya yang dirasakan para artis FTV cantik ini. Lewat akun Instagram pribadinya, mereka mengunggah potret lawasnya semasa sekolah.

Kira-kira bikin pangling nggak ya? Berikut ini brilio.net rangkum dari berbagai sumber, potret lawas artis cantik FTV zaman sekolah, Minggu (28/2).

1. Momen Jessica Mila rayakan kelulusan. Seru-seruan dengan saling coret seragam teman.

BACA JUGA :
Disebut norak posting masakan istri, Taqy Malik beri jawaban menohok

foto: Instagram/@jscmila

2. Cantiknya Angelica Simperler saat remaja. Rambutnya khas dengan gaya poni depan.

foto: Instagram/@all_angelica

3. Bernuansa hitam putih, ini dia potret lawas Rachel Amanda saat masih duduk di bangku SMP.

foto: Instagram/@auroramanda95

4. Bisa tebak siapa artis FTV cantik yang satu ini? Yap, ia adalah Sharena Delon.

foto: Instagram/@mrssharena

5. Penampilan Dinda Hauw pakai seragam merah-putih dan Pramuka. Bikin gemas!

foto: Instagram/@reydinda.ofc

6. Semasa sekolah, Amanda Manopo sudah eksis di dunia hiburan lho. Selain sinetron, ia juga membintangi sejumlah FTV.

foto: ask.fm/@amandamanopo01

7. Prilly Latuconsina menunjukkan kartu pelajarnya saat SMP. Masih imut-imut banget!

foto: Instagram/@prillylatuconsina96

8. Kenakan seragam sekolah, Syifa Hadju tunjukkan wajah natural tanpa makeup.

foto: istimewa

9. Potret menggemaskan Nikita Willy kenakan baju balet. Aura bintangnya sudah terpancar sedari dulu.

foto: Instagram/@nikitawilly94

10. Enzy Storia semasa SMA. Penampilannya bikin pangling!

foto: Instagram/@enzystoria


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags