1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
31 Desember 2021 07:25

Potret rukun 10 seleb dengan saudara beda agama, tuai pujian

Beberapa momen penting seperti perayaan hari besar keagamaan sering mereka jalani dengan berkumpul bersama. Ferra Listianti

Brilio.net - Menyatukan perbedaan bukanlah perkara yang mudah, namun nggak berarti hal tersebut mustahil untuk dilakukan. Seperti sederet selebriti Tanah Air ini yang selalu harmonis meski memiliki perbedaan besar dengan keluarganya.

Yap, meski sedarah, para seleb dan saudara kandungnya ini rupanya ada yang menganut agama yang berbeda satu sama lain. Meski demikian, para selebriti ini justru memperlihatkan bukti toleransi terhadap perbedaan yang ada.

BACA JUGA :
8 Pasangan seleb beda keyakinan rayakan Natal bersama, penuh toleransi


Hubungan mereka dengan anggota keluarganya pun tetap harmonis. Beberapa momen penting seperti perayaan hari besar keagamaan pun mereka jalani bersama. Saling menghargai dan menghormati satu sama lain, momen rukun para seleb dengan anggota keluarganya ini pun menuai pujian.

Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, potret rukun seleb dengan saudara beda agama pada Kamis (30/12).

1. Meski beda agama, Alyssa Soebandono dan sang kakak, Ananda Soebandono tetap hidup rukun dengan menjunjung tinggi nilai toleransi.

BACA JUGA :
Beda keyakinan, ini 10 potret Alyssa Soebandono & kakak yang harmonis

foto: Instagram/@ichasoebandono

2. Begitupun dengan Sharena Delon dan kakaknya, Reza Gunawan. Perbedaan agama tak membuat hubungan kakak adik ini merenggang. Keduanya bahkan tetap kompak dalam berbagai kesempatan lho.

foto: Instagram/@rezagunawan

3. Sejak orang tuanya bercerai, Shandy Aulia diasuh dan menganut agama seperti sang bunda. Sementara itu, ketiga kakak kandungnya menganut Islam dan dibesarkan oleh ayahnya. Meski berbeda keyakinan, Shandy dan ketiga kakaknya tetap akur.

foto: Instagram/@shandyaulia

4. Memutuskan menjadi mualaf saat beranjak dewasa, Reza Rahadian kini berbeda keyakinan dengan sang adik, David Jonathan Matulessy. Namun kondisi tersebut tak membuat hubungan keduanya renggang. Mereka tetap kompak dan menyayangi satu sama lain.

foto: Instagram/@officialpilarez

5. Sama-sama berkarier di industri hiburan, Sultan Djorghi dan Thomas Djorghi tetap akur dan kompak meski memiliki perbedaan keyakinan.

foto: Instagram/@thomasdjorghi

6. Banyak yang tak tahu kalau Dewi Lestari dan vokalis band Mocca, Arina Ephipania, adalah kakak beradik. Walau berbeda agama, Dewi Lestari menganut Budha dan sang adik agama Kristen, namun hubungan keduanya tetap harmonis.

foto: Instagram/@ephipania

7. Mulai berkarier sejak era 80-an, Ira Wibowo dan Ari Wibowo merupakan dua bersaudara yang masih eksis di dunia hiburan hingga saat ini. Selalu tampil kompak dan harmonis, ternyata dua artis senior ini berbeda agama.

foto: Instagram/@irawbw

8. Seperti yang kita ketahui, Naysila Mirdad bersama sang kakak, Nana Mirdad, mengikuti agama Lydia Kandou yaitu Kristen. Sementara kakak cowoknya, Kenang Mirdad menganut agama sang ayah, Islam. Walau berbeda keyakinan, tapi tak mengurangi sedikitpun kerukunan diantara mereka.

foto: Instagram/@kenangmirdad

9. Putri pengacara kondang, Sunan Kalijaga yakni Salmafina Sunan memiliki perbedaan keyakinan dengan orang tua dan adiknya. Namun, hubungan mereka tetap harmonis dan penuh kehangatan.

foto: Instagram/@salmafinasunan

10. Kebersamaan Ari Lasso dan kakaknya bikin warganet haru. Meski beda keyakinan, Ari dan Hanita sangat dekat satu sama lain. Lewat unggahan Instagram @ari_lasso, penyanyi 48 tahun itu mengungkapkan jika sang kakak selalu menemaninya selama proses penyembuhan.

foto: Instagram/@ari_lasso

*

INFOGRAFIS KERUKUNAN SELEB DENGAN SAUDARA BEDA AGAMA
2021 brilio.net/Bayu Kurniawan

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags