1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
28 Januari 2020 09:28

Potret rumah 5 stand up comedian Indonesia, bisa jadi inspirasi

Ada yang di lereng gunung lho. Fariz Faizul

Brilio.net - Bekerja di industri hiburan Tanah Air memang sangatlah banyak pilihan profesinya. Mulai dari penyanyi, pemain film, hingga stand up comedian. Ya, stand up comedian atau komika menjadi salah satu profesi yang menjanjikan akhir-akhir ini. Banyak orang yang sukses setelah menjadi komika di Tanah Air. Selain mendapatkan tawaran mengisi acara di berbagai panggung, beberapa komika juga terlibat dalam film-film komedi.

Dari hasil jerih payahnya menjadi komika, para stand up comedian bisa mendulang kesuksesan. Beberapa nama dari mereka adalah Raditya Dika hingga Ernest Prakasa. Mereka mampu membeli rumah untuk hunian bersama keluarga.

Dalam berbagai momen yang berbeda, para komika memperlihatkan rumahnya. Penampakan rumah mereka pun bervariasi. Mulai dari konsep minimalis di tengah kota hingga tengah hutan dengan dikelilingi pepohonan rindang.

Nah, berikut ini brilio.net kumpulkan penampakan beberapa rumah stand up comedian Tanah Air, dikutip dari berbagai sumber, Selasa (28/1).

1. Raditya Dika.

BACA JUGA :
10 Penampakan rumah Angie 'Virgin' di London, elegan


foto: YouTube/Raditya Dika

Banyak dari warganet menyoroti rumah Raditya Dika yang luas dan mewah. Desain interiornya pun sangat menarik dan menginspirasi warganet nih.

Sementara itu, Raditya Dika melakukan renovasi rumahnya untuk menyambut kehadiran sang bayi yang sebentar lagi lahir. Renovasi dilakukan untuk mengubah ruang kerja menjadi kamar sang buah hati.

2. Babe Cabita.

BACA JUGA :
8 Potret rumah Babe Cabita, simpel dan bernuansa putih

foto: YouTube/Babecabita

Rumah baru Babe Cabita punya desain yang simpel. Bernuansa serba putih, nggak banyak perabotan. Rumah Babe Cabita tetap terlihat nyaman dan cozy abis.

Babe, Fati, dan Bambino kerap menghabiskan waktu atau quality time bersama. Ruang depan dimanfaatkan untuk kebutuhan tempat syuting konten. Sementara perabotan rumah Babe Cabita simpel dan tak banyak perabotan.

3. Dodit Mulyanto.

foto: YouTube/Raditya Dika

Ketika orang memilih untuk membangun atau membeli rumah di kawasan ramai penduduk alias kota, Dodit justru memilih membeli rumah di lereng gunung. Letak rumah Dodit ini di kawasan yang sepi dari penduduk bahkan bisa dikatakan Dodit tak punya tetangga. Namun demikian, rumah Dodit memiliki daya tarik tersendiri, rumahnya berdiri di tanah seluas 6.000 meter dengan kawasan yang begitu asri.

4. Indro Warkop.

foto: Instagram/@indrowarkop_asli

Komika senior Indro Warkop DKI memilih mendesain rumahnya sendiri yang berada di kawasan Jakarta Timur. Rumah Indro dibuat serba kayu. Meskipun tampak sederhana, rumah Indro Warkop terlihat nyaman.

5. Ernest Prakasa.

foto: YouTube/Ernest Prakasa

Ernest mempunyai rumah dengan interior kayu untuk bagian dapur dan meja makan. Pada bagian depan dapur terdapat printer yang digunakan untuk kebutuhan naskah print out. Di samping dapur, ada sofa yang ia gunakan menghabiskan waktu berkumpul bersama anak-anak dan istrinya. Rumah Ernest Prakasa terdapat balkon yang dapat dimanfaatkan untuk bersantai melihat pemandangan ibu kota.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags