1. Home
  2. »
  3. Selebritis
22 Agustus 2017 09:30

Potret terkini 3 artis cilik di film Joshua Oh Joshua, bikin pangling

Dulu mereka wajahnya imut-imut. Kurnia Putri Utomo

Brilio.net - Generasi 90-an pasti sangat akrab dengan film Joshua Oh Joshua. Pemeran utama di film yang bergenre drama musikal ini adalah mantan artis cilik, Joshua Suherman. Film tersebut berhasil menyita perhatian publik dengan cerita keluarga Indonesia yang mengharukan. Terlebih, pemain yang tampil dalam film yang rilis 2001 ini para artis yang saat itu namanya sedang melambung di jagat hiburan, seperti Desi Ratnasari dan Anjasmara.

Film ini sebenarnya menceritakan kehidupan seorang anak, Joshua, yang terpisah dengan orangtuanya, lalu diasuh oleh ibu angkat yang jahat. Di rumah ibu angkatnya, ia selalu mendapat perlakuan tidak baik. Namun ia berbahagia ketika bersama kawannya di sekolah yakni Jejen dan Tasha. Para artis cilik ini yang membuat film drama musikal Joshua Oh Joshuoa lebih hidup.

BACA JUGA :
4 Seleb ini melamar calonnya lebih dari sekali, pantang menyerah


Nah, sudah 16 tahun semenjak film ini debut, bagaimana ya perubahan para pemain cilik di film itu? Yuk kita lihat lewat foto perbandingannya dihimpun dari berbagai sumber, Senin (21/8).

1. Joshua

BACA JUGA :
5 Pasangan seleb di film yang kisah cintanya paling dikenal publik

Joshua kini masih aktif di dunia hiburan. Nggak nyangka ya dulu seimut itu?

2. Jejen

Mega Utami yang memerankan karakter Jejen sudah besar dan kini berhijab. Bikin pangling lho.

3. Tasha

Wow, pemeran Tasha, Gabrielle Takako Mellonius, kini berubah menjadi bidadari cantik.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags