1. Home
  2. »
  3. Selebritis
14 Agustus 2020 18:14

Raffi Ahmad unggah foto, komentar Rizky Billar bikin heboh

Suami Nagita Slavina tersebut juga mengajak warganet untuk melontarkan pertanyaan bagi Rizky Billar. Nisa Akmala

Brilio.net - Rizky Billar belakangan tengah jadi pusat perhatian publik. Setelah hadir di pernikahan Dinda Hauw dan Rey Mbayang yang membuat dirinya dijuluki sad boy, Rizky Billar kini ramai dikabarkan dekat dengan Lesty Kejora.

Kehidupan pribadinya yang nggak berhenti jadi perbincangan tersebut turut membuat karier pesinetron asal Medan ini melejit. Berbagai tawaran jadi bintang tamu di televisi maupun channel YouTube para seleb pun berdatangan.

BACA JUGA :
8 Potret Bukti Adzana Bing Slamet & Naomi Zaskia mirip, bak kakak adik


Salah seleb yang turut menghadirkan Rizky Billar pada channel YouTube-nya adalah Raffi Ahmad. Melalui akun Instagramnya, Raffi mengumumkan video kolaborasi tersebut. Video tersebut nantinya bakal berisi bincang-bincang Raffi dengan Rizky Billar.

Suami Nagita Slavina tersebut juga mengajak warganet untuk melontarkan pertanyaan bagi Rizky Billar. Ajakan tersebut dituliskan Raffi Ahmad pada keterangan caption unggahan potret kebersamaannya bersama pesinetron kelahiran 1995 tersebut.

BACA JUGA :
8 Potret Ammar Zoni belajar menembak, bikin Irish Bella makin cinta

foto: Instagram/@raffinagita1717

"QnA yukkkzzz samaaa Risssing Staarrr @rizkybillar !!! mau nanyaaa apaaaa ???" tulis Raffi Ahmad seperti dikutip brilio.net, Jumat (14/8).

Unggahan Raffi Ahmad tersebut pun langsung diserbu ribuan warganet yang ingin melontarkan pertanyaan bagi Rizky Billr. Rizky Billar pun tak ketinggalan meninggalkan komentar pada unggahan Raffi.

Di kolom komentar tersebut, Rizky meninggalkan kalimat singkat yang menyebut potretnya bersama Raffi Ahmad sebagai Duo R sesuai inisial nama masing-masing. Meski terkesan biasa, namun komentar yang ditinggalkan Rizky tersebut malah bikin heboh.

foto: Instagram/@raffinagita1717

"Duo R, Raffi Rizky," kata Rizky Billar.

Komentar Rizky Billar menuai beragam tanggapan warganet. Tak sedikit warganet yang menyingung soal duo dangdut Rizki dan Ridho yang dikenal dengan 2R. Pasalnya, nama mereka punya inisial yang sama. Banyak juga yang menanggapi Rizky Billar dengan guyonan.

"@rizkybillar bukan rizki ridho? Wkwk," tulis akun @uy1522.

"@rizkybillar jangan 2R.. nanti dikira rizky ridho," ungkap akun @regi.dwiadmaja12.

"@rizkybillar anjaaay...bisa aje lu bg," kata akun @ikaalfajrin.

"@rizkybillar anjaayyyyyy... Kang klepon bisa ae.." tambah akun @sevia_vionita.

"@rizkybillar bapak President anjaayyy ini bisa wae.... Duo R," imbuh akun @mbak.riez.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags