1. Home
  2. »
  3. Selebritis
24 November 2021 16:19

Rayakan ultah ke-28, potret kue tart Natasha Rizky bikin salah fokus

Di tengah-tengah kue terdapat foto masa kecil Natasha Rizky yang imut abis. Lola Lolita
foto: Instagram/@natasharizkynew

Brilio.net - Natasha Rizky baru saja merayakan ulang tahun yang ke-28. Ibu tiga anak ini pun mendapatkan kejutan istimewa dari suaminya, Desta. Tidak ada perayaan khusus memang, Desta hanya memberikan kue ulang tahun yang terbilang cukup unik.

Kue ulang tahun yang didominasi warna pink dan putih itu terlihat sederhana, namun sangat keren. Di tengah-tengah kue terdapat foto masa kecil Caca, begitu panggilan akrab Natasha Rizky.

BACA JUGA :
9 Bahan makanan dihindari Natasha Rizky saat diet, bobot turun 9 kg


Lalu di pinggirnya terlihat sebuah karakter wanita berhijab yang sedang membaca buku. Lalu disampingnya terdapat beberapa buku dengan warna yang berbeda-beda. Jelas itu menggambarkan sosok Caca yang begitu manis.

foto: Instagram/@desta80s

BACA JUGA :
Turun 9 kg dalam sebulan, 9 menu diet Natasha Rizky ini gampang ditiru

"SELAMATULANGTAHUN
ABUY @natasharizkynew," tulis Desta pada unggahannya.

Bagi Desta pertambahan usia sang istri bukan membuatnya menjadi tua, namun menjadi sosok yang lebih baik.

"Youre not getting older..
Youre getting better..," sambung Desta.

Pada unggahan itu, Caca juga turun mengomentari dan mengucapkan terimakasih atas semua ucapan yang terbaik untuk dirinya.

"Terima kasih semuanya teman teman disini yang sudah mendoakan, doa yg sama untuk teman teman. Semoga Allah senantiasa merahmati kalian ," ujar Caca.

"terimakasih Abuy. Kuenya gemas sekali selalu bertema tiap taun yah ," sambungnya.

Caca begitu bahagia mendapatkan kejutan manis dari suaminya itu. Tampak dia tersenyum sebelum akhirnya meniup lilin.

Unggahan Desta ini pun dibanjiri ucapan selamat dari tema dan fans. Mereka turut mendoakan agar Caca dan keluarga selalu bahagia. Tak sedikit pula yang salah fokus pada kue ulang tahun yang diberikan Desta.

foto: Instagram/@desta80s

"Happy birthday Cacaaa, happy terus yaa! @natasharizkynew," kata @diianggrr.

"Megumi sekali fotonya," ujar @kusumag502.

"mirip miguel ," tulis @pebbyrsinaga.

"Kirain foto Miguel," timpal @novafbriani.

"miskha bgt mukanya ," kata @mickeyloverz_.

"Kecil nya Natasha muka nya Mischa banget ya...," tulis @kalianatantri_95.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags