1. Home
  2. »
  3. Selebritis
16 Januari 2017 12:42

Rina Nose dapat kejutan ulang tahun dari mantan suami, romantisnya

Netizen pun mendoakan agar mereka bisa rujuk kembali. Nur Romdlon

Brilio.net - Hubungan Rina Nose dengan mantan suaminya, Ridwan Feberani Anwar, disebut-sebut belakangan ini semakin dekat. Hal itu terlihat dari postingan foto mereka yang terlihat pergi bareng ke Korea Selatan beberapa waktu lalu.

Meski dalam rangka pekerjaan, tapi banyak netizen yang menduga hubungan mereka tak cuma sebatas masalah pekerjaan.

BACA JUGA :
Kerja bareng mantan suami, Rina Nose didoakan rujuk oleh netizen


Walaupun sudah menjadi mantan suami, rupanya Ridwan yang saat ini menjadi produser di salah satu stasiun TV ini masih mengingat tanggal lahir Rina Nose. Bersama teman-temannya, ia memberikan surprise kepada presenter cantik yang hari ini ulang tahun ke-32 tahun itu.

foto: Instagram/@ridwanfanwar

"Selamat ulang tahun @rinanose16 yang terbaik selalu," tulis Ridwan dalam caption foto Rina Nose yang dikutip brilio.net, Senin (16/1).

BACA JUGA :
Gara-gara aksi goyang Ria Ricis ini, netizen sentil Oki Setiana Dewi

Rina Nose juga mengunggah foto kejutan ulang tahun dari Ridwan serta teman-temannya. Ia pun menyebut akun Ridwan dalam caption foto yang diunggahnya. Dalam foto bersama itu, terlihat Ridwan ada di belakang host acara Dangdut Academy itu.

foto: Instagram/@rinanose16

"Thanks for the surprise @risna_ories @anjestasugianto @cantika_airra @ridwanfanwar," katanya dalam akun @rinanose16.

Selain memberikan ucapan selamat ulang tahun, netizen pun memberikan doa agar mereka bisa rujuk kembali.

"Happy milad mbak @rinannose16, smg sehat selaluu..didekatkan jodohnyaaa. Aamiin ya robb," kata @riasihdinar.

"Hbd Teh @rinanose16 .. Kok aku jadi baper ya liat teteh sama pak prod @ridwanfanwar .. Kok aku ngerasanya kalian cocok yaa pokoknya wish the best buat kalian yaaa," komentar @saragustina.

"HBD teh @rinanose16 ..sneng bnget ditemening sang mantan ..smg brjdoh ..Aamiin," komentar @anggrek_baitusyfa_kdri.

"Hbd teh rina, cie teteh sllu nempel trus nie ma mantan. Seneng lihatnya teh, kalau beliau yg terbaik dan bisa bwt teteh nyaman balikan juga gpp teh, hehe,"tulis @raisayeni.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags