1. Home
  2. »
  3. Selebritis
1 November 2021 20:38

Rizky Billar unggah chat pertama dengan Lesty, panggilannya disorot

Saat itu, Lesty hanya merespons chat Billar dengan balasan yang singkat seperti 'Oke' dan 'Terimakasih'. Deta Jauda Najmah

Brilio.net - Perjalanan cinta Rizky Billar dan Lesty Kejora memang kerap mencuri perhatian. Pasangan yang tengah menanti kelahiran anak pertama ini sudah tak sungkan pamer kemesraan dalam berbagai momen. Rizky Billar baru-baru ini juga mengenang masa-masa pendekatannya dengan Lesty. Ia mengunggah potret tangkapan layar berisi chat pertamanya dengan Lesty.

Seperti diketahui, Lesty dan Billar bertemu pertama kali lewat acara One Man Show yang dipandu oleh Tukul Arwana. Setelah itu, Billar mengajak Lesty untuk berkolaborasi membuat konten YouTube.

BACA JUGA :
Gaya outfit hamil 5 pedangdut jebolan D'Academy, Lesty Kejora simpel


Saat pertama kali menghubungi sang biduan, Billar rupanya memanggil Lesty dengan nama aslinya.

"Semua bermula dari slide 1,dari saya yang manggil nama-nya 'Lesty' selidik punya selidik ternyata dia tidak suka dipanggil dengan sebutan namanya sendiri dan sayapun sebenarnya tidak suka ketika dipanggil 'kaka' lalu. The rest is history," kata Rizky Billar, dikutip brilio.net dari Instagram @rizkybillar pada Senin (1/11).

BACA JUGA :
7 Momen Lesty & Rizky Billar bertemu Siti KDI di Turki, joget bareng

foto: Instagram/@rizkybillar

Tampak dalam foto, Billar memperkenalkan diri dan tengah mengatur jadwal pertemuannya dengan Lesty.

"Kabaran ya kapan kira kira kamu bisa? Mudah-mudahan bisa sabtu ya," tulis Billar.

Ia pun sempat meralat ajakannya dan mengganti hari dari Sabtu ke Minggu.

"Eh minggu aja deng boleh nggak? ada jadwal bola soalnya," imbuh Billar dengan emoticon tertawa.

Dalam chat itu, Billar juga tampak ramah kepada Lesty.

"Hati-hati di jalan Lesty," pungkasnya.

Pada saat itu, Billar mengaku belum tahu bahwa Lesty biasa dipanggil dedek dan tidak suka dipanggil dengan nama aslinya. Sementara itu, Lesty hanya merespons chat Billar dengan balasan yang singkat seperti 'Oke' dan 'Terimakasih'.

Postingan Rizky Billar itu pun dibanjiri komentar dari warganet. Ada yang menyoroti panggilan awal Billar dan membandingkannya dengan nama kontak 'Wife' dalam tangkapan layar chat. Ada pula yang dibuat penasaran dengan kelanjutan chat tersebut.

"dari lesty ke wife," komentar akun @nejlaputri.

"History chat nya masih di simpan atau sengaja di capture dulu biar ada mau di-posting kelak," tulis akun @doreskaulina29.

"Lanjutin dong bang bi ss cht awalnya, menggemas sekalehhhhh," komentar akun @navaristapungky.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags