1. Home
  2. »
  3. Selebritis
29 Desember 2021 20:44

Sebelum berseteru, 9 potret kompak Irwansyah dan adiknya Hafiz Fatur

Hafiz Fatur diduga melakukan tindakan penggelapan dana hingga miliaran rupiah. Deta Jauda Najmah

Brilio.net - Kabar mengejutkan datang dari pasangan Irwansyah dan Zaskia Sungkar. Beberapa waktu lalu di saluran YouTube The Sungkars Family, pasangan ini mengungkap telah menjadi korban penipuan. Bahkan, orang yang menipu ini masih keluarga sendiri. Usut punya usut, adik Irwansyah yakni Hafiz Fatur yang ditetapkan menjadi tersangka.

Hafiz Fatur diduga melakukan tindakan penggelapan dana hingga miliaran rupiah. Hafiz Fatur melakukan pinjaman fiktif melalui program kredit usaha rakyat (KUR) di salah satu bank di Bogor senilai Rp 3,8 miliar.

BACA JUGA :
9 Momen Irwansyah kunjungi lokasi syuting Heart, mesra bareng istri


Selain itu adik Irwansyah juga menggelapkan uang mencapai Rp 4,3 miliar. Total kerugian yang disebabkan penggelapan Hafiz Fatur ditaksir mencapai Rp 4,3 miliar.

"Irwan habis ketipu total dia jumlahin pokoknya wow, karena berupa aset aset dia, mobil aku juga, ini menghadapi ujian yang sangat besar menurut aku. Dia sakit hati ada dan yang nipu saudaranya sendiri," kata Zaskia, dikutip brilio.net dari YouTube The Sungkars Family.

Kejadian ini tentu membuat Irwansyah kecewa sekaligus sedih. Padahal, sebelum berseteru Irwansyah dan Hafiz terlihat kompak. Berikut beberapa potret lawas kebersamaan mereka, dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (29/12).

BACA JUGA :
Cerita Irwansyah ditipu saudara sendiri, kehilangan rumah hingga mobil

1. Irwansyah adalah anak sulung dari 3 bersaudara. Terlihat mereka begitu akrab satu sama lain.

foto: Instagram/@hafizfaturrakhman

2. Namun, saat ini hubungan Irwansyah dan Hafiz Fatur sedang tidak baik-baik saja.

foto: Instagram/@hafizfaturrakhman

3. Hal ini tidak lain disebabkan karena Hafiz telah melakukan penggelapan dana dan penipuan terhadap Irwansyah dan Zaskia Sungkar.

foto: Instagram/@hafizfaturrakhman

4. Buat yang belum tahu, Hafiz Fatur ini pernah memerankan karakter Farel 'Heart' versi remaja.

foto: Instagram/@irwansyah_15

5. Begini momen hangat keluarga Irwansyah sebelum adanya insiden penipuan tersebut.

foto: Instagram/@irwansyah_15

6. Terlihat Zaskia pun begitu dekat dengan istri Hafiz Fatur.

foto: Instagram/@hafizfaturrakhman

7. Saat ini, pihak kepolisian sudah melayangkan surat panggilan sebanyak tiga kali pada Hafiz Fatur.

foto: Instagram/@hafizfaturrakhman

8. Namun, karena tak menggubris panggilan tersebut, nama Hafiz Fatur masuk dalam Daftar Pencarian Orang atau DPO.

foto: Instagram/@hafizfaturrakhman

9. Semoga saja permasalahan antara Irwansyah dan Hafiz Fatur segera terselesaikan.

foto: Instagram/@hafizfaturrakhman

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags