Brilio.net - Penyanyi cantik Vicky Shu kini tengah menikmati momennya sebagai orangtua baru. Ya, tepat pada Senin (16/7) silam, Vicky baru saja melahirkan putra pertamanya dari pernikahannya dengan Ade Imam yang diberi nama Abimanyu Manggala Nugroho Putra atau akrab disapa baby Bima.
Usai dua bulan melahirkan, pelantun Mari Bercinta 2 itu kembali beraktivitas. Bekerja seperti biasanya, yakni manggung di luar kota menyebabkan dirinya harus meninggalkan sang anak. Sebagai seorang ibu, penyanyi asal Cilacap, Jawa Tengah tersebut menceritakan beratnya jauh dari buah hatinya.
BACA JUGA :
Vicky Prasetyo bikin status isyaratkan cerai, ada apa rumah tangganya?
foto: Instagram/@vickyshu
Satu malam sebelum keberangkatannya ke luar kota, Vicky bahkan merasa sedih dan sempat menangis karena bakal berjauhan dengan baby Bima yang berada di rumah. Lewat akun Instagram pribadinya, dia mencurahkan bagaimana kerinduannya yang tak dapat ditahan.
BACA JUGA :
Jelang nikah, ini 10 potret prewedding romantis Rezky Aditya & kekasih
View this post on InstagramA post shared by Vicky Veranita Yudhasoka Shu (@vickyshu) on
"Belum apa apa udah rindu nak @abimanyu_manggala ibune kerja dulu ya. Pinter-pinter, baik dan nyusu nya tetep kenceng ya nak. Balada ibu bekerja itu galau luar biasa, anak dibawa kasihan, ditinggal khawatir. Walau stok ASIP udah dipersiapkan. Sedetik jauh aja hati sudah ngilu. Seorang ibu memang pasti akan terus memikirkan anaknya," tulis Vicky seperti dilansir brilio.net, Rabu (19/9).
Meski sudah mempersiapkan Air Susu Ibu Perahan (ASIP), wanita 31 ini mengaku terus kepikiran putra kecilnya. Selama ditinggal, baby Bima dititipkan kepada sang suami dan keluarganya. Menurutnya, kesedihan yang dirasakannya kali ini melebihi urusan putus cinta.
"Galauunya melebihi putus pacaran," tambahnya.
Unggahannya tersebut sontak ramai dengan beragam reaksi warganet. Bahkan tak sedikit pula ibu-ibu yang memberikan ceritanya yang sudah berpengalaman meninggalkan anak.
"Ninggal anak itu rasanya galau banget , kepikiran terus ... pikiran enggak tenang dan khawatir banget," tulis @nurroh_ma.
"Kl belum pernah ditinggal sama sekali emg begitu.. nanti udah sering2 ya biasa jg.. rindu dan kekhawatiran masih,, tp tidak seperti di awal..," sambung @nesya.nia.
"Jls lah galau melebihi di putus pacar...ap lg ank prtama...dl wktu pertama x ninggal ank krja rsanya ky mw nangis...huhu...tp ttep smangad," tulis @rheealebanes3012.
"Benar mba, akupun ibu bekerja, pokoqnya dilema bangett," komen @liqaizza.
"Iy emg bnr kak @vickyshu ninggl anak bwt krj itu berat bgt melebihi berat satuan apapun," tutup @pramuditarizqi27.