1. Home
  2. »
  3. Selebritis
3 April 2018 15:30

Selamat, Adhitya Putri melahirkan buah hati laki-laki

Ini adalah buah hati pertama dari pasangan Ridwan Ghani dan Adhitya Putri. Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Perasaan bahagia tengah dirasakan pasangan Ridwan Ghani dan Adhitya Putri. Setelah menanti sembilan bulan lamanya, pada Minggu (1/4) sekitar pukul 11.00 WIB, Putri melahirkan anak pertamanya berjenis kelamin laki-laki.

Kabar bahagia ini pertama kali diketahui setelah aktor 30 tahun tersebut mengunggah potret sang bayi dalam akun media sosial pribadinya. Bayi mungil tersebut diberi nama Maher Hafidz Abdul Ghany, atau lebih akrab dipanggil Maher.

BACA JUGA :
8 Gaya Syahrini tampil dengan hiasan cetar di kepala, mencolok banget


"Alhamdulillah,," tulis Ridwan Ghani seperti brilio.net lansir dari akun pribadinya Selasa (3/4).

Rasa syukur tiada henti diucapkan oleh pasangan yang menikah pada 25 Februari 2017 ini. Pasalnya, buah hatinya lahir dengan selamat dan sang ibu tetap diberi kesehatan selama menjalani prosesi lahiran.

BACA JUGA :
Kerap berbusana ketat, 7 seleb ini dijuluki pemilik bokong seksi

Selain itu pemeran Yusuf dalam sinetron Pesantren & Rock n' Roll Season 3 ini juga mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang membantu sang istri mempersiapkan persalinan. Kini keduanya resmi menyandang status baru menjadi Bibu dan Baba untuk anak-anaknya.

"Bibu bales ucapan
Baba gendong Maher
Maher lagi apa ya?
.
Btw, om tante kakak-kakak. Terimakasih atas segala ucapan dan doa yah..
.
Terimakasih juga untuk doula @rika.widjono dan @mamakreatips dari @ceritalahir @amani_birth
Alhamdulillah ilmu dan batuan tulus dari mbak Rika dan mbak Windy itu berarti banyak bgt buat kami.
.
Buat teman2 yang sedang mempersiapkan persalinan, aku saranin untuk telpon @ceritalahir aseeeeeliiii!!! Kalian ga akan duga betapa berartinya apa yang akan kalian dapat!!!" tulisnya.

Dari unggahannya tersebut, pasangan ini mendapat banyak ucapan dan doa dari warganet. Bahkan tak sedikit yang memuji ketampanan Maher mirip dengan sang ayah.

"Masya allah lucunya??Selamat ya ka @ridwanghany semoga menjadi anak yg soleh yaa amiinn," tulis @toety_dzulkarnain

"Selamat ka ridwan...aduhh ganteng banget anaknya semoga besar nnti berbakti kpd kedua orang tua ya Maher???? @ridwanghany," sambung @khoirunisa.apr.

"Cakepnya anak itu. Mirip sama bapaknya kayanya," tulis @yulianips_aii.

"Ganteng banget sih dek," tulis akun @widiyanti_07.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags