1. Home
  2. »
  3. Selebritis
6 November 2019 13:01

Sering dinyinyiri netizen, Inul Daratista tulis sindiran pedas

Kata Inul, jadi artis itu repot. Muhammad Bimo Aprilianto

Brilio.net - Sudah menjadi risiko selebritis kalau kehidupannya pasti bakal jadi sorotan orang banyak. Apalagi sekarang dengan adanya media sosial, banyak orang bisa berkomentar dan memberikan pendapatnya ke artis yang bersangkutan. Tak jarang para warganet ini ikut mengurusi masalah pribadi para selebritis.

Inul Daratista menjadi salah satu artis yang sudah akrab dengan segala bentuk komentar dari warganet. Wajar saja, tiap posting sesuatu ada 9,2 juta pengikut Instagramnya yang melihat. Ratusan hingga ribuan dari mereka berkomentar pada tiap unggahannya yang ia posting setiap hari.

BACA JUGA :
Syahnaz terkejut dengan kebiasaan unik Jeje sebelum tidur


Namun kali ini Inul Daratista tampaknya punya pesan untuk warganet terhormat yang kerap meninggalkan komentar nyinyir di Instagram miliknya. Dilansir brilio.net dari merdeka.com, Rabu (6/11), menurut dia posisinya sekarang menjadi artis selalu serba salah dan merepotkan. Soalnya, suka banyak yang nyinyir.

Curahan hati tersebut Inul tumpahkan di Instagram pribadinya. Inul tulis dalam sebuah keterangan foto yang diunggahnya. "Repot dan serba salah jd publik figur itu," kata Inul.

Hal tersebut karena banyaknya warganetyang suka nyinyir. Jadi, ia merasa apa pun yang ia lakukan seringkali terasa serba salah. "Elek di nyinyirin. Cantik di nyinyirin. Tampilane ga menarik nyinyir maneh. Bajune,dandane,gayane nek ga sesuai karepmu di nyinyirin juga," jelasnya.

BACA JUGA :
Melaney Ricardo ungkap kebiasaan Hotman Paris yang jarang diketahui

Lebih lanjut, Inul menjelaskan bahwa kini ada banyak penilaian negatif yang kerap datang untuk artis. "Nggawe barang apik dikiro pamer. Nggawe baju apik dikiro sombong. Foto di tempat bagus dikira pamer. Ndakeee lambemu sama hatimu dibuat dari sel khewan opo asli manungso seh rek," papar dia.

Inul pun menanyakan apa yang harus ia kerjakan. Soalnya, selama ini ada saja yang suka nyinyir kepadanya. "Trus kudu piyeeee??? Coba cari kerjaan sing positiv ben duniamu gak terbalik shayy .... (shayyyonirrojiim)," kata Inul.

Di akhir kalimat Inul menjelaskan, ia tak mau mengurus omongan negatif warganet. Yang penting, ia bahagia menjalani hidupnya. "Aku seh ra ngurus sak karepmuuuh. Sing penting aku mah heppy terus ga perduli lambemu ndomblehhh," tutup Inul.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags