Brilio.net - Sheila On 7 merupakan band kenamaan Indonesia yang memiliki banyak penggemar. Meski begitu, kehidupan para personelnya terbilang sederhana dan jauh dari gosip miring. termasuk sang gitaris, Eross Candra. Menjadi seorang musisi yang mempunyai banyak penggemar tak membuat Eross Candra menjadi sombong.
Hal tersebut juga tercermin dalam kehidupan keluarga kecilnya. Seperti diketahui, Eross menikahi seorang perempuan bernama Sarah Diorita pada 24 September 2009. Pernikahan keduanya pun digelar sederhana hanya di KUA. Rupanya, perilaku Eross Candra yang sederhana juga ada pada diri sang istri.
BACA JUGA :
Terkenal tapi hidupnya nggak neko-neko, intip 11 potret kesederhanaan Eross Candra dan keluarga
Perempuan berdarah Jawa-Perancis ini juga kerap tampil sederhana pakai baju kaus dan tanpa polesan makeup berlebih dalam kesehariannya. Dikenal sebagai istri musisi ternama, berbagai aktivitas yang dilakukan Sarah terlihat sama seperti warga biasa.
Penasaran seperti apa potretnya istri gitaris Sheilan On 7 di keseharian ini? Berikut lebih lengkapnya, potret Sarah Candra istri Eross di keseharian yang telah brilio.net rangkum dari Instagram @sarahcandra, Selasa (9/1).
BACA JUGA :
Musisi top tapi suka bergaya hidup sederhana, 10 potret dapur rumah Eross gaya klasik dan nggak mewah
1. Dinikahi musisi ternama Tanah Air, penampilan Sarah Diorita terbilang jauh dari kesan glamor.
2. Ia menikmati gaya hidup sederhana saat menjalani peran sebagai istri artis.
3. Di kesehariannya, Sarah Diorita gemar menaiki motor jadul kesayangan yang diberi nama Si Gandos.
4. Lebih senang belanja ke pasar daripada supermarket, Sarah Diorita hanya pakai kaus oblong aja nih saat ke pasar Beringharjo.
5. Saat bersihkan halaman rumah bareng sang ibu, Sarah juga tampil santai dengan kaus.
6. Bahkan ketika di dalam rumah, ibu satu anak ini memilih pakai sarung, lho.
7. Tak gemar pamer kemewahan, istri gitaris top Tanah Air ini tak segan untuk naik sepeda ketika beli jajanan.
8. Selain pekerjaan ibu rumah tangga pada umumnya, Sarah juga bisa lakukan pekerjaan yang biasa dilakukan laki-laki, seperti memanjat pohon.
9. Sama-sama menyukai kesederhanaan dengan Eross, Sarah mengaku lebih senang hidup di desa.