1. Home
  2. »
  3. Selebritis
8 Agustus 2019 23:04

Sukses berakting, Steffi Zamora coba peruntungan di dunia musik

Steffi merilis single berjudul Ku Pendam Sendiri. Syifa Fauziah

Brilio.net - Steffi Zamora dikenal sebagai aktris yang sering mewarnai layar kaca dengan kemampuan aktingnya. Sukses dengan ketenarannya di dunia akting tak membuat perempuan berusia 18 tahun ini puas begitu saja. Pasalnya, Steffi Zamora mencoba peruntungan di dunia tarik suara.

Steffi baru saja meluncurkan single terbarunya berjudul 'Ku Pendam Sendiri'. Lewat single tersebut, Steffi ingin mengasah kepercayaan dirinya dalam bernyanyi.

"Sebenarnya lagu ini sudah jadi 3 tahun lalu. Cuma akunya yang enggak percaya diri, jadi yaudah baru dikeluarin sekarang. Karena aku agak sedikit tertekan menyanyi di depan banyak orang," ujar Steffi saat ditemui brilio.net dalam peluncuran single 'Ku Pendam Sendiri' di Jakarta.

Lagu bergenre pop ini bercerita mengenai seorang cowok yang mengkhianati perasaan ceweknya sendiri dengan selingkuh. Awalnya ia tidak percaya diri karena takut sang mantan merasa bahwa itu lagu untuknya.

"Sebenarnya awalnya takut mantan aku kesenengan dengan lagu yang aku rillis. Cuman setelah menerima pendapat teman dekat aku dan hasilnya positif, aku percaya diri meluncurkan ini," tambahnya.

Ia pun menceritakan proses pembuatan lagu ini dibantu oleh salah satu tim dari Musik Kece Indonesia dan Rumah Kece Entertaiment yang mengemas aransemennya menjadi lebih asik untuk didengar.

"Aku lirik ini tahun buat tahun 2016. Nah, lagu ini cerita kegalauan aku saat pacaran dan atau baru putus waktu itu, tapi sekarang sih sudah lupa," ucapnya.

Dengan mencoba peruntungan di dunia tarik suara ini bukan karena aji mumpung karena kariernya sedang naik, tapi karena memang dirinya suka bernyanyi.

"Bukan pilihan, tapi suka dua-duanya. Akting lebih pede jadi sering akting. Tapi pengin coba nyanyi dari pada akting mulu," pungkasnya.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags