Brilio.net - Memiliki istri lebih dari satu atau poligami masih menuai pro dan kontra di Indonesia. Banyak publik yang menentang adanya praktik poligami, lantaran dianggap merugikan pihak perempuan. Namun tak sedikit pula yang mendukung seseorang untuk poligami asal bisa berlaku adil pada semua istrinya.
Di dunia hiburan Tanah Air, ada beberapa nama selebriti dari kalangan komedian hingga pesulap yang memutuskan untuk berpoligami. Hidup dengan istri lebih satu tentu bukan perkara mudah. Biduk rumah tangga para komedian ini pun pernah menuai konflik yang membuat istri-istrinya berseteru, hingga berujung perceraian.
BACA JUGA :
8 Pesona Benazir Endang, istri muda Limbad yang jarang tersorot
Namun tak sedikit pula dari mereka yang berhasil mempertahankan rumah tangganya dan hidup rukun dengan para istrinya hingga sekarang. Gelar publik figur yang disandang pun membuat kehidupan rumah tangga para seleb ini nggak lepas dari sorotan publik.
Siapa saja mereka? Yuk langsung intip 10 seleb yang punya istri lebih dari satu seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Selasa (16/4).
1. Parto.
BACA JUGA :
7 Pesona ibunda Jessica Iskandar, gayanya nggak kalah modis
foto: Instagram/@partopatrio
Sudah bukan rahasia lagi kalau Parto kini hidup dengan dua istri. Setelah membina rumah tangga dengan istri pertama bernama Ida Muwarni yang sudah memberinya tiga orang anak, Parto sempat membuat heboh publik dengan pernikahan keduanya dengan Dina Rizky pada 2001 lalu. Dari pernikahan keduanya tersebut, pemilik nama lengkap Eddy Supono ini dikarunai satu orang anak.
Hingga kini biduk rumah tangga Parto dengan dua istri dan empat orang anak tanpak adem ayem dan jauh dari gosip miring. Parto sendiri memang dikenal sebagai salah satu seleb yang tertutup soal kehidupan rumah tangganya.
2. Kiwil.
foto: Instagram/@meggykiwil
Nggak berbeda jauh dengan Parto, komedian Kiwil kini juga hidup dengan dua istri. Jika Parto kerap menutupi kehidupan rumah tangganya, maka berbeda dengan Kiwil yang terbuka perihal kehidupan rumah tangganya bersama kedua istrinya, Rohimah dan Meggy.
Kehidupan rumah tangganya kerap menjadi konsumsi media lantaran Rohimah dan Meggy sempat saling bermusuhan. Seiring berjalannya waktu, biduk rumah tangga Kiwil dan kedua istrinya kini baik saja.
3. Komar.
foto: kapanlagi.com
Sebelum menikah dengan Siti Maryam, Komar sempat merasakan pahitnya berpoligami. Ya, mantan Rektor Universitas Muhadi Setiabudi (UMUS) Brebes, Jawa Tengah ini pernah merasakan poligami pada 1996 silam. Namun sayang, biduk rumah tangganya dengan dua istri bernama Dwi Kurnia Wulyanti dan Nenden Karmila harus berakhir dengan perceraian lantaran kerap terjadi konflik.
4. Jhody Superbejo.
foto: istimewa
Jhody Superbejo juga pernah hidup dengan dua istri lho. Namun sayang, kehidupan rumah tangganya dengan istri kedua harus berakhir dengan perceraian. Bukan karena terjadi konflik antara istri pertama dan kedua, namun karena Jhody merasa tak bisa bersikap adil membuatnya memutuskan untuk berpisah dari istri kedua.
5. Mamiek.
foto: kapanlagi.com
Tak pernah terekspos kehidupan pribadinya, tak banyak yang tahu kalau almarhum komedian Mamiek ternyata hidup dengan tiga orang istri. Meskipun hidup dengan tiga istri, Mamiek pernah mengungkapkan jika ia dan ketiga istrinya hidup rukun lho.
6. Azis Gagap.
foto: Instagram/@ajis_gagap22
Azis Gagap juga masuk dalam daftar komedian yang memiliki istri lebih dari satu. Jarang mengumbar kehidupan pribadinya, banyak yang tak tahu kalau Azis Gagap ternyata memiliki dua orang istri lho. Selalu berusaha bersikap adil menjadi kunci pemilik nama lengkap Muhammad Azis ini dalam mempertahankan rumah tangganya bersama Nurhasanah dan Dewi.
7. Pak Tarno.
foto: kapanlagi.com
Pesulap Pak Tarno juga sempat membuat heboh dengan kabar pernikahannya dengan seorang pramugari bernama Sri Rahayu. Selain terpaut usia yang jauh, status Pak Tarno yang masih memiliki istri dan empat orang anak tersebut juga menjadi sorotan publik.
Meskipun sempat jadi sorotan, namun kehidupan rumah tangga Pak Tarno dan kedua istrinya kini berjalan adem-ayem dan jauh dari gosip miring.
8. Opie Kumis.
foto: kapanlagi.com
Opie Kumis juga mengisi jajaran komedian yang memiliki istri lebih dari satu. Komedian berusia 59 tahun ini diketahui menikah sebanyak empat kali. Pada pernikahan pertamanya, Opie harus berpisah dari sang istri yang sudah meninggal dunia. Opie kemudian menikah untuk kedua kalinya, namun sayang pernikahan tersebut harus berakhir dengan perceraian.
Opie kemudian menikah lagi untuk ketiga kalinya. Pernikahan ketiganya tersebut pun masih langgeng hingga kini. Opie kemudian menikah keempat kalinya dan hidup dengan dua orang istri.
9. Dik Doank.
foto: Instagram/@dd_dikdoank
Dik Doank juga sempat menghebohkan publik dengan kabar pernikahan keduanya pada 2012 lalu. Pernikahan keduanya dengan Khaerani menjadi perbincangan publik lantaran status Dik Doank yang masih menjadi suami Mirna Yuanita.
10. Limbad.
foto: Instagram/@limbadindonesia
Pesulap yang punya citra misterius, Limbad juga pernah membuat heboh jagat dunia hiburan lewat pernikahan sirinya dengan Benazir Endang pada 2010. Pernikahan tersebut sempat jadi polemik lantaran sang istri pertama, Susi Indrawati tak terima dengan pernikahan mereka.
Seiring berjalannya waktu, perseteruan di antara mereka kini kian meredup. Kehidupan rumah tangga Limbad dan keduanya istrinya kini sudah membaik.