1. Home
  2. »
  3. Selebritis
19 Juli 2020 12:05

Tak banyak yang tahu, 5 seleb ini keponakan artis 80-an atau 90-an

Silsilah keluarga seleb kadang bikin penasaran penggemarnya. Deta Jauda Najmah

Brilio.net - Kehidupan para selebriti memang nggak pernah ada habisnya untuk dibahas. Selain perjalanan kariernya, sisi lain dari kehidupan para seleb ini juga terus mendapat sorotan. Begitu pula dengan kehidupan kekerabatan atau silsilah keluarga mereka.

Bukan hal yang baru jika ada banyak seleb Tanah Air yang masih memiliki hubungan darah dengan para seleb lainnya. Biasanya yang paling banyak terekspos adalah persaudaraan kakak adik sesama selebyang terjun ke dunia hiburan, misalkan saja Nana dan Naysila Mirdad, Megan dan Bryan Domani, hingga Nabila dan Ali Syakieb.

BACA JUGA :
13 Tahun berlalu, ini potret 10 pemeran Cinta Fitri bareng pasangannya


Namun ternyata selain saudara seleb, ada juga lho para seleb cantik yang merupakan keponakan dari artis era 80-an atau 90-an. Siapa saja mereka? Dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Sabtu(18/7), berikut lima seleb cantik keponakan artis senior.


1. Ayudia Bing Slamet, ibunda dari Dia Sekala Bumi ini merupakan keponakan dari artis yang sudah populer di era 80-an, Adi Bing Slamet. Sebelumnya banyak yang salah mengira bahwa Adi adalah ayahnya.

BACA JUGA :
8 Momen kebersamaan Ashanty bareng Millendaru, tampak akrab

foto: Instagram/@ayudiac


2. Kesha Ratuliu juga sering dikira anak dari Mona Ratuliu. Padahal Kesha adalah keponakannya. Nama Mona Ratuliu mulai naik daun saat ikut bermain dalam sinetron Lupus Milenia pada tahun 1999.

foto: Instagram/@monarutuliu


3. Alika Islamadina, mulai dikenal publik lewat debutnya bersama girlband Princess. Nggak banyak yang tahu bahwa Alika ini merupakan keponakan dari artis 90-an Alya Rohali.

foto: Instagram/@alikaislamadina


4. Sama-sama punya suara yang merdu, Sherina Munaf ternyata keponakan dari musisi Fariz RM. Nama Fariz RM sudah bukan asing sejak berkarier di belantika musik Indonesia pada era 80a-an.

foto: Instagram/@sherinasinna


5. Mikha Tambayong, aktris cantik pemain film Promise ini juga merupakan keponakan dari penyanyi legendaris, Harvey Malaiholo. Penyanyi bersuara merdu ini mulai naik daun sejak tahun 1980-an.

foto: kapanlagi.com

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags