1. Home
  2. »
  3. Selebritis
26 Mei 2017 14:05

Tak hanya EXO, aktor tampan ini juga akan tampil di Music Bank Jakarta

Para penggemar K-Pop pasti nggak sabar menontonnya. Septika Shidqiyyah

Brilio.net - Tahun 2017 ini, salah satu festival musik K-Pop terbesar, Musik Bank akan menggelar tur ke beberapa negara. Penggemar musik K-Pop di Tanah Air langsung heboh saat Jakarta terpilih sebagai salah satu lokasi digelarnya acara ini.

Jelang digelarnya salah satu festival musik K-Pop itu di Jakarta, pihak Music Bank mengkonfirmasi beberapa nama idol yang akan menyuguhkan penampilan. Menurut media outlet SeDaily, Jumat (26/05), salah narasumber mengungkapkan bahwa nama EXO, B.A.P, GFRIEND, NCT 127 dan ASTRO masuk deretan idol yang akan tampil di Jakarta.

BACA JUGA :
8 Selebriti Korsel ini pernah didiagnosa menderita penyakit serius


Selain kelima nama grup idol itu, dikabarkan juga ada aktor muda Korea Selatan yang namanya tengah naik daun, Park Bo-gum didapuk menjadi pembawa acaranya. Ia akan dipasangkan dengan Irene 'Red Velvet', keduanya memang dikenal sebagai pasangan MC 'Music Bank' yang populer. Reuni keduanya juga ditunggu-tunggu penggemar. Dibandingkan Solbin 'Laboum' dan Lee Seo-won, pasangan MC Bo Gum-Irene memang menjadi yang terfavorit di mata penonton.

BACA JUGA :
10 Foto romantis Kim Ji-won & Park Seo-joon di Fight for My Way, aww!

Sementara itu, Music Bank dijadwalkan akan digelar pada tanggal 2 September mendatang. Sebelumnya, pada tahun 2013 silam acara musik ini juga mengadakan konser di Indonesia. Empat tahun silam Music Bank menyambangi Indonesia, dengan membawa Boyband dan Girlband papan atasnya. Seperti Super Junior, 2PM, SHINee, BEAST, Infinite, Sistar, Teen Top, dan Eru.

Tak bisa dipungkiri, jajaran penampil dan MC ini akan menjadi magnet kuat untuk membuat tiket 'Music Bank' cepat terjual. Nah, kamu sudah siap menantikan penampilan idol grup asal Korea Selatan di Music Bank Jakarta tahun ini?

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags