1. Home
  2. »
  3. Selebritis
24 April 2024 22:44

Tampil di acara nikahan, outfit Tiara Andini kembali tuai perdebatan

Tak sedikit netizen yang menyebutkan gaya outfit Tiara cukup norak dan kurang stylish. Sri Jumiyarti Risno
foto: Instagram/@tiaraandini

Brilio.net - Tiara Andini salah satu seleb Tanah Air yang kerap menuai banyak perhatian. Bagaimana tidak, penyanyi berusia 22 tahun ini kerap dikritik lantaran pilihan busananya. Bahkan baru-baru ini ia kembali dikritik netizen karena kenakan pakaian yang dinilai norak saat manggung di acara nikahan.

Momen Tiara nyanyi di nikahan ini sudah diunggah ulang oleh banyak akun fans, salah satunya melalui akun TikTok @tiaraaddict. Dalam video itu tampak penyanyi pelantun lagu bernuansa galau tersebut kenakan dress berwarna merah.

BACA JUGA :
Kini makin berisi dan disebut mirip Lina Mukherjee, intip 11 potret Tiara Andini dari awal karier


Uniknya, dress desain off shoulder dengan model korset itu bagian sampingnya tampak seperti warna kulit. Selain itu, bawahannya tampak berlayer dengan aksen payet yang menjuntai. Melihat penampilannya itu, tak sedikit yang menyebutkan gaya outfit Tiara ini cukup norak dan kurang stylish.

foto: TikTok/@tiaraaddict

BACA JUGA :
Gaya manggung terbarunya dikritik, ini 9 transformasi busana Tiara Andini dari awal karier hingga kini

Sebelumnya,Tiara Andini juga sempat dicibir soal masalah yang sama. Pasalnya, penampilan perempuan 22 tahun itu selalu dinilai kurang cocok dengan citra dirinya sebagai penyanyi pop. Salah satunya ketika ia manggung di acara musik Wonderful Nite Vol 1 di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang (UM) pada 28 Juli 2023 lalu.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags