1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
9 Agustus 2023 13:45

Terinspirasi dari editan AI, Felicya Angelista dandan ala cewek Korea ini hasilnya bak beda orang

Tak ingin hanya editan, Felicya pun akhirnya mencoba dandan ala cewek Korea. Hasilnya manglingi banget lho. Dewi Suci Rahmadhani
foto: Instagram/@felicyangelista_

Brilio.net - Belakangan filter foto AI tengah populer di media sosial. Banyak yang menjajal foto wajah aslinya untuk diedit menggunakan fitur filter AI (Artificial Intelligence). Hasilnya pun dapat membuat penampilan seseorang menjadi berbeda.

Salah satu filter AI yang populer adalah AI korean look yang dapat mengubah wajah seseorang seperti wajah orang Korea. Tak hanya itu, dengan filter ini seseorang dapat tampil secantik aktris Korea tanpa perlu operasi plastik. Tren ini pun diikuti sederet selebriti Indonesia, salah satunya Felicya Angelista.

BACA JUGA :
Bocah dirias makeup tebal ini dulu tenar jadi pesinetron, kini pilih hengkang jadi bos skincare


momen felicya angelista remake hasil filter foto AI korea ini bak beda orang=
Instagram/@felicyangelista_

Pesinetron sekaligus pebisnis ini mencoba tren AI korean look dan hasilnya pun menuai pujian warganet. Banyak yang menyebut penampilan ibu dua anak ini justru mirip dengan Lia yang merupakan salah satu anggota girl group Itzy.

BACA JUGA :
Pamer badan singset usai melahirkan anak kedua, Felicya Angelista dipuji bak Jennie Blackpink

"Lah malah jadi Lia Itzy," tulis @gheaindrawari.

"Lia Itzy banget wkwk," kata @ininataliadlm.

momen felicya angelista remake hasil filter foto AI korea ini bak beda orang
Instagram/@felicyangelista_

Dipuji bak artis Korea, Feli pun akhirnya mencoba dandanan ala cewek Korea dan melakukan sesi foto bersama fotografer untuk menghasilkan foto asli dari filter AI yang pernah dibuatnya.

"Berawal dari AI iseng-iseng terus beneran request sama ko @fandy_the @bellyiverzon buat jadiin AI gue real," tulisnya melalui Instagram.

Untuk membuat parasnya bak cewek Korea, Felicya Angelista pun berkolaborasi dengan fashion stylist Belly Iverzon, Vuva MUA, serta Lifita Huang sebagai penata rambutnya.

momen felicya angelista remake hasil filter foto AI korea ini bak beda orang
Instagram/@felicyangelista_

Di sesi foto tersebut, Feli tampak luwes bergaya di depan kamera mengenakan outfit simpel serba putih.

"Gimana yorobun, mirip nggak? Gaskeun debut nggak nih?"

momen felicya angelista remake hasil filter foto AI korea ini bak beda orang
Instagram/@felicyangelista_

Hasil fotonya pun sukses membuat publik melongo. Paras Feli terlihat lebih tirus. Lagi-lagi penampilannya di sesi foto tersebut disebut bak artis Korea. Bahkan ada pula yang menyebut hasil fotonya bak hasil foto AI.

"Slide terakhir kaya sooyaaa," tulis @evanikurnia.dh_.

"Mirip Seol In Ah," kata @nellabell__.

"Kirain yang pertama beneran AI," komentar @call.melily27.

"Mirip banget ini mah," ucap @cloudyaliffirdauss.

"Cantik banget, real banget," tutur @wulansiskaa.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags