1. Home
  2. »
  3. Selebritis
6 Desember 2017 20:41

Terungkap, ini nama anak kedua Titi Kamal dan Christian Sugiono

Anak kedua pasangan ini berjenis kelamin lelaki. Muhammad Gufron Salim

Brilio.net - Nama anak kedua pasangan selebriti Titi Kamal dan Christian Sugiono akhirnya terkuak. Hal itu diketahui warganet lewat postingan terbaru Titi Kamal lewat akun Instagramnya, anak kedua tersebut diberi nama Kai Attar Sugiono.

Pasangan yang menikah pada 6 Februari 2009 ini kini telah dikaruniai dua buah hati. Anak pertama bernama Arjuna Zayan Sugiono yang lahir pada 16 November 2013 silam, dan yang kedua Kai Attar Sugiono yang lahir pada 6 Desember 2017.

BACA JUGA :
Istri melahirkan anak kedua, Christian Sugiono unggah foto menyentuh


BACA JUGA :
Ini yang diajarkan Titi Kamal kepada anak supaya kesehatan terjaga

"Alhamdulillahirabbil alamin, telah lahir Kai Attar Sugiono tadi malam, 5 Desember 2017 , 22.20 akhirnya kita bertemu sayang, sempet kaget juga krn tdnya dijadwalkan 7 Des, tiba2 udah pecah ketuban, alhamdulillah perjalanan ke RS lancar, dan Kai lahir dengan selamat, berkah tak terkira, dan kado terindah menjelang ultah 7 Desember besok. Terima kasih Allah SWT atas berkah dan anugerah ini, terima kasih jg doanya teman2 semua #KaiAttarSugiono @csugiono . Terima kasih Dokter Bram @instabramundito , Dokter Sanders & Prof Ruswan dan jg team". tulis Titi Kamal dalam caption foto yang ia unggah.

Warganet pun mengucapkan selamat kepada kedua pasangan tersebut.

"Alhamdulillah.... selamat yaaaa..... iihhhh babynya lucuuuuuu...." Komentar @farida77411

"barakallah, ,,selamat ya @titi_kamall ,semoga kai attar sugiono kelak jadi anak yng soleh berbakti sama orang tua,amin" Komentar @janahnur562

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags