Brilio.net - Kamu yang suka nonton K-Drama, apalagi yang udah suka dari 10 tahun yang lalu, pasti kenal dong dengan drama yang satu ini. Drama bergenre komedi romantis ini juga sempat tayang di televisi swasta Indonesia lho dan jadi salah satu favorit penyuka drama Korea kala itu. Ceritanya yang unik dan dibumbui komedi, ditambah aktor dan aktris yang kece abis mungkin bisa jadi faktor kenapa drama ini jadi hits saat itu.
Drama ini berkisah tentang seorang gadis bernama Joo Yoo-rin, seorang penerjemah bahasa asing yang juga pandai menipu orang demi melunasi hutang ayahnya yang suka berjudi. Suatu hari Yoo-rin bertemu dengan Seol Gong-chan, pewaris hotel L'Avenue. Gong-chan yang saat itu ditugaskan oleh kakeknya yang hampir meninggal untuk mencari cucunya yang hilang.
BACA JUGA :
15 Foto Ji Chang-wook, bodyguard ganteng di Drama Korea The K2
Namun tidak kunjung bertemu dan waktu yang dimiliki sang kakek semakin sedikit, terpaksa ia "menyewa" Yoo-rin untuk berpura-pura menjadi cucu kakek yang hilang. Dari situlah drama kemudian dimulai. Bukan cuman kisah romantis mulai muncul, banyak kejadian kocak dan juga menyedihkan jadi satu di drama tersebut. Pokoknya seru banget deh!
Nah, kini setelah hampir 11 tahun yang lalu drama tersebut tayang, seperti apa sih perubahan atau transformasi pemain utamanya? Yuk ah, simak di bawah ini Sobat Brilio, Kamis (6/10)!
1. Lee Dong-wook sebagai Seol Gong-chan.
BACA JUGA :
15 Aksi Lee Joon Ki ini jauh dari kesan bengis di serial Scarlet Heart
Aktor ganteng kelahiran 6 November 1981 ini memulai kariernya sejak tahun 1999, namun ia baru dikenal publik bahkan menjadi salah satu ikon Korean Wave setelah menjadi pemeran utama di drama My Girl. Saat ini ia sedang sibuk syuting untuk drama terbarunya yang berjudul Goblin (tvN) bersama dengan Gong-yoo (Train to Busan: Coffee Prince) dan Yook Sung-jae (School 2015)
2. Lee Da-hae sebagai Joo Yoo-rin.
Aktris yang memiliki nama asli Byun Da-hae ini juga mulai dikenal saat ia berperan sebagai Joo Yoo-rin di My Girl. Lee Da-hae nggak hanya sibuk syuting di negaranyam, Korea Selatan, tapi juga mengambil kesempatan untuk berakting di China. Di tahun ini ia membintangi sebuah drama yang tayang di Hunan TV China, yang berjudul "Best Couple".
Nggak hanya jago akting, kemampuannya dalam variety show juga patut diacungi jempol lho. Salah satunya ketika ia ikutan Running Man, kemampuan beraktingnya mampu bikin member Running Man bisa dikelabui.
3. Lee Jun-ki sebagai Seo Jung-woo.
Lee Jun-ki dalam drama My Girl ini berperan sebagai sahabat Gong-chan. Lain halnya dengan Gong-chan yang pekerja keras, Jung-woo adalah seorang playboy dan suka menghambur-hamburkan uang. Setelah bertemu dengan Yoo-rin ia mulai berubah dan berambisi untuk mendapatkan Yoo-rin.
Aktor ganteng yang satu ini memulai turning point sebagai aktor saat ia bermain dalam film King and the Clown yang tayang pada tahun 2005. Di tahun ini ia ikut serta dalam drama goryeo, yang berjudul Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo sebagai Wang So. Duh kharismatik banget.
4. Park Si-yeon sebagai Kim Se-hyun.
Kim Se-hyun adalah seorang atlet tenis dan juga merupakan mantan pacar Gong-chan. Ia kembali ke Korea Selatan demi mendapatkan cinta Gong-chan kembali dan membuat rumit cinta yang sudah menjadi cinta segitiga antara Gong-chan, Yoo-rin dan Jung-woo.
Kim Se-hyun memang dikenal sebagai aktris yang memerankan peran antagonis dan bikin penonton gemas, sama halnya ketika ia memerankan Han Jae-hee dalam drama The Innocent Man bersama dengan Song Joong-ki.
5. Han Chae-young sebagai Choi Ha-na.
Walaupun hanya sebagai cameo, namun peran Han Chae-young sebagai Ha-na disini merupakan kunci dari semua drama yang terjadi dalam drama ini. Saat ini wanita yang juga bermain dalam drama Sassy Girl Chun-yang ini aktif di drama China, The Rebirth of a Celebrity Superstar.