Brilio.net - Nama Yeyen Lidya tengah menjadi sorotan usai kabar perceraiannya terungkap ke publik. Dirinya diam-diam diketahui telah resmi bercerai dari suaminya, Karebet Pramudiarto pada tahun 2021. Keduanya menikah pada 2008 silam dan pernikahannya kandas di usia yang ke-13.
Pemeran sinetron Dunia Terbalik ini pun masih aktif membagikan aktivitas kesehariannya melalui media sosial. Namun, ia tak pernah membahas perihal kabar perceraiannya. Kini, Yeyen tengah menikmati fase kehidupannya yang baru.
BACA JUGA :
Lama tak ada kabar, ini 7 potret Yeyen Lidya dengan rambut sebahu
Penasaran seperti apa potret terkininya? Dirangkum brilio.net dari Instagram @yeyen78 pada, Kamis (29/12), ini 11 potret terbaru Yeyen Lidya.