1. Home
  2. »
  3. Selebritis
5 Desember 2019 13:32

Unggah foto hamil 8 bulan, badan Shandy Aulia curi perhatian

Perubahan tubuh Shandy Aulia bikin heboh para penggemar. Nur Luthfiana Hardian

Brilio.net - Rasa bahagia tengah dirasakan oleh selebriti cantik, Shandy Aulia. Aktris cantik itu tengah mengandung buah hati pertamanya dengan David Herbowo. Potret kehamilan anak pertama kerap dibagikan kepada penggemar di media sosial. Beragam pose dan Outfit of The Day (OOTD) saat hamil menghiasi akun Instagramnya. Bahkan ia juga sudah membuat akun Instagram pribadi untuk buah hatinya kelak.

Baru-baru ini Shandy Aulia kembali membagikan gaya OOTD saat hamil tua. Pada foto itu penampilan Shandy terlihat casual. Wanita 32 tahun itu mengenakan kaus lengan panjang dipadukan dengan bawahan rok mini.

Tak lupa Shandy menjinjing tas warna hitam. Rambutnya tergerai panjang, begitu cantik dengan aksesori bandana. Shandy berpose menghadap ke sebuah kaca. Sedangkan wajahnya sedikit miring, bibirnya tersenyum manis ke arah kamera.

BACA JUGA :
Pakai busana warna kulit, penampilan 5 seleb ini panen kritik


foto: Instagram/@shandyaulia

"Praise the Lord sudah memasuki bulan ke 8. Thank you my love @shandydavidlittlejoy kamu baby yang luar biasa membuat mommy merasa selalu bahagia selama mengandungmu bahkan tidak pernah merasa berat melewati hari hari selama kehamilan bener bener ga sabar ketemu kamu @shandydavidlittlejoy," tulis Shandy Aulia seperti dilansir brilio.net dari akun Instagram @shandyaulia pada Kamis (5/12).

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags