1. Home
  2. »
  3. Selebritis
26 Juni 2019 21:23

Unggah foto mesra di Italia, pose Maia Estianty & Irwan curi perhatian

Kemesraan yang mereka pamerkan nggak kalah manis sama pasangan muda deh. Nisa Akmala

Brilio.net - Kehidupan seorang Maia Estianty memang nggak pernah ada habisnya buat dibahas. Apalagi setelah dirinya resmi menyandang status sebagai istri Irwan Mussry pada Oktober 2018 lalu. Publik pun selalu dibuat penasaran dengan bahtera rumah tangga pasangan yang menikah di Jepang ini.

Hampir delapan bulan mengarungi bahtera rumah tangga, Maia Estianty pun begitu menikmati perannya sebagai seorang istri. Melalui akun Instagram pribadinya, ibu tiga orang anak ini kerap memperlihatkan kebahagiaannya dengan membagikan momen mesranya bersama sang suami.

BACA JUGA :
5 Fakta Siti Oetari mantan istri Soekarno dan juga nenek Maia Estianty


Tak lagi disibukkan di dunia hiburan sebagai seorang musisi, Maia Estianty pun kini lebih banyak menghabiskan waktunya bersama sang suami. Maia Estianty pun kerap menemani Irwan Mussry melakukan perjalanan bisnis ke berbagai negara. Seperti baru-baru ini, Maia Estianty tengah berada di Italia bersama sang suami.

Tak hanya untuk urusan pekerjaan, keberadaan Maia dan Irwan di Italia juga mereka manfaatkan buat liburan lho. Maia Estianty pun nggak lupa membagikan momen-momen manisnya selama berada di Italia bersama sang suami. Meskipun sama-sama tak lagi muda, namun kemesraan yang mereka pamerkan nggak kalah manis sama pasangan muda deh.

Salah satu momen manis yang dibagikan Maia Estianty adalah saat dirinya menaiki gondola di sepanjang sungai Venesia bersama sang suami. Dalam foto tersebut, Maia tampil anggun dengan dress berwarna merah tampak menyenderkan tubuhnya ke bahu Irwan Mussry.

BACA JUGA :
Ahmad Dhani divonis 1 tahun penjara, kata bijak Maia curi perhatian

foto: Instagram/@maiaestiantyreal

"Yang jomblo jangan iri ya... Plus jangan gagal fokus ama yang di belakang kita.... (kalo di Indonesia udah jadi artis tuh yg di belakang... hahaha)," tulis Maia Estianty pada keterangan caption-nya seperti dikutip brilio.net, Rabu (26/6).

Nggak cukup membagikan satu foto, Maia Estianty pun membagikan potret mesra lainnya. Kali ini potret mesra keduanya pun sukses mencuri perhatian warganet. Bak sepasang ABG, Maia Estianty memamerkan potret mesranya saat mencium pipi Irwan Mussry ketika berada di atas gondala. Irwan Mussry tak kuasa menutupi rasa bahagianya.

foto: Instagram/@maiaestiantyreal

Pose mesra yang diunggah Maia Estianty di laman akun Instagramnya pun sukses menyedot perhatian para pengguna warganet. Banyak warganet yang mengaku turut bahagia melihat Irwan Mussry dan Maia Estianty yang selalu bahagia bak pasangan baru. Nggak sedikit pula yang dibikin baper melihat kemesraan Irwan dan Maia.

"Omg...slide ke 2...always happy mbak maia.rukun trs ggeh..," tulis akun @bonitazafitri.

"Gereget banget liat bunda maya romantis??banget," ungkap akun @ni.ngsih762.

"aa romantis bgt bunda maia bahagia slalu aura kebahagiaan terpancar smakin hr ceria fres..cantik deh .ahha pak irwan lucu jg senyumnya gemez," imbuh akun @februari.87.

"Mashaallah bunda semoga samawa bahagia selamanya," kata akun @alena_ruby_.

"Bunda...bikin baper level kecamatan..romantis pakek bngt," pungkas akun @azzahra.anastasya.5.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags