Brilio.net - Ada ungkapan yang mengatakan, nama adalah doa. Oleh sebab itu semua orangtua tentu tak akan sembarangan dalam memberikan nama untuk anaknya. Pada umumnya orang-orang sudah mempersiapkan nama untuk buah hatinya sejak beberapa bulan mendekati hari kelahiran.
Dalam mencari inspirasi nama bisa datang dari mana saja. Entah nama sebuah kota, bunga, atau hal-hal yang berhubungan dengan kegemaran. Uniknya, tak sedikit pula yang terinspirasi dari tokoh atau karakter yang sangat terkenal di dunia. Seperti anak dari para selebriti ini.
BACA JUGA :
Genap berusia 2 minggu, ini 8 gaya anak Caca Tengker saat pemotretan
Harapannya tentu agar sang anak dapat tumbuh dan memiliki karakter yang sama dengan tokoh tersebut. Kira-kira siapa saja ya? Berikut brilio.net rangkumkan nama-nama anak seleb yang diambil dari tokoh terkenal dan games, Senin (16/9).
1. Sienna Ameera Kasyafani.
BACA JUGA :
Jadi orangtua baru, ini 8 potret Gaston Castano bareng baby Gaetano
foto: Instagram/@siennakasyafani
Sienna atau akrab disapa Nena merupakan putri Marshanda dan Ben Kasyafani. Sienna lahir pada Rabu (23/1) silam. Dilansir Liputan6.com, menurut Ben, nama Sienna diambil dari nama artis Hollywood yang sangat disukai Marshanda, yakni Sienna Miller. Sementara Ameera yang berarti Permaisuri dan Kasyafani merupakan nama belakang dirinyanya.
"Ada artis Hollywood yang namanya Sienna Miller. Caca suka banget sama dia dan pengen namain anak kita dengan nama Sienna," ujarnya.
2. Abraham Zhafir Ganesha.
foto: Instagram/@giring
Tepat 28 Mei lalu, Giring dan Cynthia Riza baru saja dikaruniai anak laki-laki yang diberi nama Abraham Zhafir Ganesha. Berdasarkan cerita di Instagramnya, Giring memberi nama Abraham terinspirasi dari nama Presiden Amerika ke-16, yakni Abraham Lincolin.
"Ayahmu memberikan nama Abraham berdasarkan seorang Negarawan yang merubah sejarah Amerika Serikat bernama Abraham Lincoln. Bagaimana dibawa pimpinannya, AS berhasil memusnahkan perbudakan, memperjuangkan demokrasi kerakyatan dan juga persamaan hak asasi manusia," jelasnya.
3. Mahatma Kala Maheswara.
foto: Instagram/@mytha_lestari
Kehadiran Mahatma Kala Maheswara tentu menambah kebahagian pasangan Mytha Lestari dan Barry Maheswara. Mytha dan Barry menamai putra kecilnya Mahatma lantaran terinspirasi dari seorang tokoh terkenal asal India, Mahatma Ghandi. Rupanya Mahatma memiliki arti yakni berjiwa besar dan berharap sang anak bisa memiliki karakter yang sama.
4. Ariana Charlotte Penyami.
foto: Instagram/@saykoji
Anak ketiga Igor Saykoji dan Tessy Penyami terbilang cukup unik. Sebelumnya orang banyak mengira Ariana diambil dari nama penyanyi Ariana Grande. Padahal nama tersebut diambil dari karakter serial televisi Game of Thrones bernama Arya Stark.
"Sebenernya Ariana itu bukan Ariana Grande, tapi karena (bagian nama) Arianya, Aaron (anak sulung Igor) suka karakter dari Game of Thrones, namanya Arya Stark. Tapi gue cari tahu artinya Arya itu bagus. (artinya) kayak singa gitu di bahasa apa gitu," jelas Igor dilansir Liputan6.com.