1. Home
  2. »
  3. Selebritis
23 Mei 2023 13:40

Wanita dengan mata sayu dirias MUA jadi pengantin Sunda, skill makeup-nya nggak kaleng-kaleng

Kayak beda orang lho hasil akhirnya~ Syeny Wulandari
Sang MUA menunjukkan wajah asli pengantin perempuan ini waktu masih bare face.

Awalnya, sang MUA menunjukkan wajah asli pengantin perempuan ini waktu masih bare face. Terlihat kalau pengantin itu mempunyai wajah mulus dan putih, alis yang cukup tebal dan matanya yang terlihat sayu terutama di bagian sebelah kiri. Meski demikian, ia terlihat manis meski tanpa menggunakan riasan apapun.

BACA JUGA :
Transformasi wanita berjerawat dirias MUA jadi pengantin sunda, hasilnya dipuji mirip Lesty Kejora


foto: Instagram/@yani_mua85

Pertama-tama, sang MUA membentuk alis kliennya dengan pensil alis warna hitam. Kemudian, dia mengoleskan foundation ke seluruh wajahnya sebagai base. Setelah itu dia mem-blend foundation tersebut menggunakan brush.

BACA JUGA :
Transformasi wanita dirias look flawless bak selebgram, skill makeupnya bikin iri pol

foto: Instagram/@yani_mua85

Selanjutnya, MUA merias mata klien dengan menggunakan eyeshadow, eyeliner, dan maskara. MUA tersebut juga menambahkan bulu mata palsu agar mempertegas wajah sang pengantin.

Selesai dengan bagian mata, menggunakan kontur berwarna coklat undertone cool, blush berwarna peach, dan highlighter untuk mempertegas struktur dari wajahnya.

Makeup yang ditampilkan mempunyai kesan natural. Dia lantas menggunakan gaya bibir ombre dengan lip krim berwarna nude sebagai base dan merah terang di dalamnya.

foto: Instagram/@yani_mua85

Tak berselang lama, wajah pengantin perempuan ini langsung berubah jadi cantik usai di-makeup adat Sunda. Ia terlihat begitu memesona mengenakan siger, kembang goyang dan kembang tanjung.

foto: Instagram/@yani_mua85

Jika dilihat, MUA tersebut berhasil membuat sang pengantin terlihat manglingi. Hanya saja, bagian mata yang sayu memang masih tetap terlihat. Biar begitu, wajah sang klien tampak senang dengan hasil akhir riasan yang dipoleskan sang MUA.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags