1. Home
  2. »
  3. Serem
14 November 2017 21:05

5 Penampakan misterius yang terekam kamera CCTV, bikin bergidik ngeri

Penampakan apakah itu? Kurnia Putri Utomo

Brilio.net - Dunia gaib tidak pernah bisa dimengerti manusia. Keberadaan makhluk yang dinamakan hantu pun tidak pernah ada yang bisa memastikan kebenarannya.

Namun fenomena misterius sangat sering dialami sebagian dari kita, yang mungkin susah dijelaskan melalui logika. Itulah yang kerap dijuluki orang-orang sebagai fenomena diganggu hantu.

BACA JUGA :
Kisah horor ini pernah dialami 5 driver ojek online, bikin merinding


Di beberapa tempat, kamera CCTV menjadi saksi bisu kejadian misterius. Kamera tersebut merekam hal-hal diluar nalar seperti kertas yang beterbangan sendiri, benda-benda melayang dan bayangan misterius.

Kira-kira apakah fenomena tersebut merupakan aktivitas hantu? Mari kita simak 5 penampakan misterius yang terekam kamera CCTV dilansir dari backpackerverse.com, Selasa (14/11).

1. Bayangan misterius

BACA JUGA :
Ngerinya aktivitas hantu terekam kamera, kertas sampai terbang sendiri

Seorang petugas di hotel Wingate Illinos, Amerika Serikat dibingungkan oleh teriakan dan kejadian aneh di kamar 209. Tak disangka, shower kamar tersebut menyala, karpet berantakan dan barang berjatuhan padahal tak ada satupun penghuninya. Setelah petugas meninggalkan kamar tersebut, tiba-tiba ada bayangan putih melintas keluar dari kamar.

2. Meja kursi yang bergerak sendiri

Sebuah kejadian aneh juga menimpa gadis di sebuah hotel di Malaysia. Ketika ia duduk tenang di sebuah ruangan pada hotel tersebut, tiba-tiba meja dan kursi bergerak sendiri. Ia pun ketakutan hingga jatuh ke lantai.

3. Aktivitas aneh di ruang kerja

Pada sebuah ruang kerja di gedung Manchaster, Inggris, kamera CCTV merekam rangkaian aktivitas misterius. Mulai dari komputer yang menyala sendiri, kertas berterbangan sendiri, loker terbuka sendiri dan juga kursi serta pintu bergerak misterius.

4. Teh melayang

Kamera CCTV pada sebuah toko makanan di Inggris merekam hal ganjal. Ketika seorang pria sedang berbelanja tiba-tiba teh di rak belakangnya melayang sendiri. Beberapa benda pun ikut berjatuhan.

5. Bayangan dan benda yang berjatuhan misterius

Di hotel Carliste Castle Australia terekam aktivitas misterius. Para penghuni serta pegawai hotel dikejutkan dengan benda yang berjatuhan sendiri. Selain itu pada sebuah ruangan, kamera CCTV merekam bayangan putih yang menari-nari.

Agar lebih jelas, simak videonya di bawah ini.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags