1. Home
  2. »
  3. Serius
3 Maret 2019 17:05

6 Potret Ani Yudhoyono melepas rindu cucu dari balik pintu, bikin haru

Ani Yudhoyono masih dirawat di Singapura. Nisa Akmala

Brilio.net - Ani Yudhoyono kini masih menjalani perawatan intensif di National University Hospital, Singapura akibat penyakit kanker darah. Istri Susilo Bambang Yudhoyono ini sudah menjalani perawatan di Singapura sejak 2 Februari 2018 lalu. Berada di rumah sakit hampir sebulan, dukungan dari banyak pihak untuk kesembuhan Ani Yudhoyono pun terus mengalir.

Para sahabat dan tokoh-tokoh penting seperti Presiden Joko Widodo, Prabowo Subianto serta politikus lainnya sudah datang menjenguk ibu dua orang anak tersebut. Selama menjalani perawatan, Ani Yudhoyono masih aktif membagikan kondisi terkininya melalui akun Instagram pribadinya.

BACA JUGA :
7 Momen hangat Xanana Gusmao jenguk Ani Yudhoyono di Singapura


Terbaru, Ani Yudhoyono tampak membagikan potretnya yang tengah berjalan-jalan di lorong rumah sakit ditemani sang suami, SBY. Kegiatan tersebut merupakan salah satu cara bagi Ani Yudhoyono untuk mendapatkan energi baru.

foto: Instagram/@aniyudhoyono

BACA JUGA :
3 Aktivitas Ani Yudhoyono di RS ini bukti semangat lawan kanker

"Exercise merupakan salah satu cara untuk mendapatkan energi diri. Dekat-dekat dulu, insya Allah makin lama makin jauh... Semua butuh kesabaran..." tulis Ani Yudhoyono seperti dikutip brilio.net, Minggu (3/3).

Selain membagikan potret kegiatannya dalam melakukan exercise, ada momen haruyang juga dibagikan Ani Yudhoyono. Momen tersebut terjadi saat dirinya melepas rindu dengan tiga cucunya dari Ibas Yudhoyono, yakni Airlangga Satriadhi Yudhoyono, Pancasakti Maharajasa Yudhoyono dan Gayatri Idalia Yudhoyono.

Datang bersama Aliya Rajasa, ketiga anak Ibas Yudhoyono tersebut hanya bisa memandang sang nenek dari balik kaca pintu. Hal tersebut dilakukan untuk meminimalisir virus dan bakteri yang masih tertempel dari badan Airlangga, Pancasakti dan Gayatri. Mengidap penyakit kanker darah, kebersihan sudah pasti menjadi faktor utama dalam proses perawatan yang dijalani Ani Yudhoyono.

Dilansir brilio.net dari akun Instagram @aniyudhoyono dan @ruby26 pada Minggu (3/3), berikut enam momen Ani Yudhoyono melepas rindu ke tiga cucunya dari balik pintu yang bikin haru.

1. Begini momen interaksi Ani Yudhoyono dengan Gayatri dari balik pintu. Tampak senyum manis mengembang dari wajah nenek yang akrab disapa Memo oleh cucu-cucunya.

2. Airlangga, Pancasakti, Gayatri saling bergantian untuk bisa berinteraksi dengan sang Memo.

3. Meskipun terhalang kaca pintu, namun kehadiran ketiga cucunya menjadi sumber energi tersendiri bagi Ani Yudhoyono.

4. Selama menjalani perawatan, kebersihan menjadi hal yang paling diperhatikan oleh tim dokter. Oleh karena itu, sejak beberapa waktu lalu, para tamu yang datang menjenguk Ani Yudhoyono dari balik pintu.

5. Berinteksi dari balik pintu dengan sang Memo tak membuat rasa bahagia Airlangga, Pancasakti dan Gayatri berkurang.

6. Airlangga, Pancasakti, dan Aliya Rajasa juga harus menggunakan masker selama menjenguk Ani Yudhoyono. Semoga lekas sembuh Ibu Ani Yudhoyono.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags