Brilio.net - Petugas kepolisian menyiapkan kantong parkir untuk kendaraan pengunjuk rasa di sekitar titik kumpul massa aksi 55 yang berlangsung Jumat (5/5) ini di Jakarta. Antara lain Lapangan Banteng, IRTI Monas, Stadion Gelora Utama Bung Karno dan PRJ Kemayoran.
Alternatif kantong parkir lainnya bahu jalan di Mabes TNI AD Jalan perwira, Jalan Medan Merdeka Barat sisi Timur, Jalan Medan Merdeka Selatan depan Balai Kota, serta Jalan Kebon Sirih (Traffic Light Garuda-Tugu Tani).
BACA JUGA :
5 Fakta kasus dugaan makar Aksi 313, minta Rp 3 miliar jatuhkan Jokowi
Selain itu, demi memperlancar aktivitas masyarakat, Polda Metro Jaya juga melakukan pengalihan arus saat berlangsung aksi jalan kaki dari massa Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI) atau 55.
"Dalam rangka menciptakan keamanan, ketertiban dan kelancaran sehingga aktivitas masyarakat yang menggunakan lalu lintas tetap lancar dan tanpa hambatan," kata Kepala Sub Direktorat Pembinaan dan Penegakan Hukum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Polisi Budiyanto.
Budiyanto menjelaskan rencana pengalihan arus kendaraan dari luar Jakarta yang menuju Masjid Istiqlal sebagai titik kumpul massa unjuk rasa.
BACA JUGA :
Kejebak massa demo aksi 313, ini yang dilakukan Raisa
Kendaraan dari Tangerang dan Banten lewat tol akan diarahkan keluar Tol Tomang-Jalan Tomang Raya-Jalan Caringin-Jalan Suryopranoto-Jalan Juanda-Jalan Pasar Baru-Jalan Gedung Kesenian-Jalan Katederal-Jalan Pejambon-Masjid Istiqlal.
Kendaraan dari Bekasi melalui Tol Ir Wiyoto Wiyono, akan diarahkan keluar di Off Ramp Cempaka Putih-Jalan R Suparpto-Jalan Senen Raya-Jalan Banteng Selatan-Jalan Pejambon-Masjid Istiqlal.
Kendaraan Bogor dan Depok terdapat dua alternatif pengalihan arus yakni pertama kendaraan melintasi Tol MT Haryono akan diarahkan keluar Off Ramp Tegal Parang-Jalan HR Rasuna Said-Jalan Cokro Aminoto-Jalan Dr Sam Ratulangi-Jalan Cut Mutia-Jalan Menteng Raya-Jalan Medan Merdeka Selatan-Parkir IRTI Monas-Masjid Istiqlal.
Alternatif yang kedua yaitu kendaraan yang melalui Tol Dalam Kota Gatot Subroto akan diarahkan keluar Off Ramp Slipi Jaya-Jalan Tomang Raya-Jalan Suryo Pranoto-Traffic Light Harmoni-Jalan Pos-Jalan Gedung Kesenian-Jalan Medan Merdeka Timur-Jalan Medan Merdeka Selatan-Parkir IRTI Monas-Masjid Istiqlal.
Polda Metro Jaya menyiapkan 15.000 personel gabungan dari TNI dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk mengamankan aksi massa yang diperkirakan berjumlah 10.000 orang itu.
Elemen keagamaan menyampaikan tuntutan agar majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara menjaga independensi dalam memutus perkara terdakwa penodaan agama Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara akan menggelar sidang vonis terhadap Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama yang menjadi terdakwa penodaan agama pada 9 Mei.