1. Home
  2. ยป
  3. Serius
14 Januari 2021 19:04

Cerita dokter Abdul Mutalib suntik vaksin ke Presiden Jokowi, gemetar

Semua proses vaksinasi berjalan dengan lancar dan aman Hapsari Afdilla

Brilio.net - Pelayanan vaksin Covid-19 sudah dimulai sejak kemarin, Rabu (13/1). Presiden Joko Widodo menjadi orang pertama yang menerima suntikan vaksin Covid-19 dari petugas pelayanan di Istana Negara, Jakarta Pusat.

Setelah melewati beberapa tahapan dari verifikasi hingga wawancara mengenai riwayat penyakit, Jokowi akhirnya menerima vaksin Covid-19 buatan Sinovac. Proses pemberian vaksin kepada Jokowi ini ditayangkan langsung di kanal YouTube Sekretariat Kepresidenan.

Namun ditengah proses vaksinasi, warganet justru dibuat gagal fokus dengan tangan gemetar dokter yang saat itu bertugas memberikan penyuntikan vaksin ke lengan Presiden Jokowi. Ramai diperbincangkan, akhirnya Dokter Abdul Muthalib buka suara terkait hal itu.

Brilio.net melansir dari Merdeka.com, Kamis (14/1), Profesor Dokter Abdul Muthalib menjelaskan secara detail proses yang dilalui sebelum menyuntikan cairan vaksin Covid-19. Ia juga mengatakan perasaan Jokowi usai disuntik vaksin.

BACA JUGA :
Keluyuran usai divaksin, Istana akan beri teguran ke Raffi Ahmad


foto: Instagram/@sekretariat.kabinet

"Jadi vaksinnya tetap Sinovac dan kemudian saya melakukan penyuntikan dibantu oleh perawat Bapak Aib. Kemudian saya gosok alkohol seperti prosedur biasa dan saya suntikan," kata Profesor Abdul Muthalib saat melakukan konferensi pers, seperti dilansir dari Merdeka.com, Kamis (14/1).

"Setelah saya suntik, Bapak tidak merasa sakit sedikit pun. Jadi tidak ada perasaan apa-apa, Alhamdulillah, saya berhasil menyuntik Bapak Presiden dengan tanpa rasa sakit," lanjutnya.

BACA JUGA :
12 Momen Ganjar Pranowo divaksinasi Covid-19, pertama di Jawa Tengah

foto: Instagram/@sekretariat.kabinet

Pemberian vaksin kepada Presiden Jokowi menjadi sorotan masyarakat, namun ada yang tak kalah menarik saat proses itu tengah berlangsung. Warganet dibuat gagal fokus dengan tangan gemetar sang dokter.

Saat ditanyakan perihal tersebut, dokter Abdul Muthalib memberikan alasan mengapa tangannya bisa gemetar saat hendak menyuntik sang Presiden.

"Prof tadi ada yang bertanya, ini perwakilan yang sedang menyaksikan. Kenapa tangannya gemetaran Prof? Apa deg-deg an Prof?," tanya dokter Reisa Broto Asmoro.

foto: Instagram/@sekretariat.kabinet

"Menyuntik orang pertama di Indonesia tentunya ada rasa juga. Tetapi masalah itu tidak menjadi halangan buat saya untuk menyuntikkannya. Pada waktu menyuntikkannya tidak masalah, tidak gemetaran lagi waktu menyuntikkannya. Pertamanya saja agak gemetaran," ungkap Profesor Abdul Muthalib, Wakil Ketua Tim Dokter Kepresidenan.

Masih melansir dari sumber yang sama, Dokter Abdul Muthalib juga menegaskan semua berjalan lancar, bahkan tidak ada pendarahan pada bekas suntikan. "Baik, lancar, tidak ada masalah. Bahkan tidak ada pendarahan sama sekali di bekas suntikannya," paparnya.

Menjadi sorotan di media sosial, warganet pun memberikan komentarnya di postingan Instagram @sekretariat.kabinet. Mereka memberikan doa kepada Presiden Jokowi juga semangat kepada sang dokter.

"Sampe gemetaran yg nyuntik, bismilah saya mau juga Pak," komentar akun @hannyayoe.

"Yg suntikin siapa tuh, tangannya sampe gemeter gitu ," tulis @riristyty.

"Tangan pak jokowi posisinya kurg relaks.. mestinya lurus biasa aja prof yg udh nyuntik good job pak... semangat... manusiawi ko gugup kan ditonton seluruh indonesia bahkan seluruh dunia..yg disuntik kepala negara pula," sambung @lisaaandin.

Bahkan seorang warganet sampai ada yang membuat cuitan menanggapi tangan gemetar Dokter Abdul Muthalib saat menyuntik Presiden RI.

foto: Twitter/@jiemiardian

"Jangankan ngevaksin dengan nyuntik presiden dilihatin semua orang di Indonesia, lah saya cuma nyuntik manekin diliatin sama dosen penguji aja gemeteran. Kalo saya ada di sana mungkin udah pulang atau milih nyuntik tangan sendiri. Terima kasih prof Muthalib ," tulis akun @jiemiardian.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags