Brilio.net - Presiden Joko Widodo ditemani Ibu Iriana memulai agenda di Ukraina dengan mengunjungi reruntuhan kompleks Apartemen Lipky di Kota Irpin pada Rabu (29/6). Peninjauan itu didampingi langsung oleh Wali Kota Irpin, Alexander Grigorovich Markushin.
Di Kota Irpin, Jokowi melihat bangunan apartemen yang rusak akibat perang yang terjadi antara Ukraina dan Rusia. Infrastruktur yang ada di Kota Irpin juga rusak dikarenakan perang.
BACA JUGA :
8 Potret kereta luar biasa bawa Jokowi ke Ukraina untuk misi damai
"Di belakang saya ini adalah Apartemen Lipky di kota Irpin, Ukraina yang hancur akibat perang. Bersama Wali Kota Irpin Alexander Grigorovich Markushin saya melihat langsung kerusakan rumah-rumah dan infrastruktur akibat perang," cuitnya lewat akun Twitter @jokowi, pada Rabu (29/6).
Apartemen tersebut tampak setengah hancur, dengan bagian depan terlihat hangus terbakar. Atap Apartemen juga sudah runtuh dan menyisakan puing-puing.
BACA JUGA :
Misi perdamaian, 13 momen Jokowi dikawal menuju Ukraina lewat Polandia
foto: Twitter/@jokowi