Brilio.net - Aliran lahar dingin material letusan Gunung Agung menuju daerah Sungai Yeh Sah di Desa Batusesa, Rendang, Karangasem. Fenomena ini membuat warga yang penasaran berdatangan menyaksikan.
"Ini merupakan lahar kecil yang berisi material letusan yang terbawa air hujan menuju sungai," kata Kepala Bidang Mitigasi Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) I Gede Suantika saat ditemui di Pos Pemantauan Gunung Agung, Desa Rendang, Karangasem dilansir brilio.net dari Antara, Rabu (29/11).
BACA JUGA :
Erupsi Gunung Agung bisa pengaruhi iklim dunia, ini penjelasannya
Selain erupsi yang meningkat. Banjir lahar dingin juga akan meningkat karena hujan di sekitar Gunung Agung akam meningkat. Saat ini Bali sudah masuk musim penghujan. Waspadai banjir lahar hujan (banjir lahar dingin). Jangan beraktivitas di radius berbahaya dan sekitar sungai. pic.twitter.com/HsJL6SvUwV
Sutopo Purwo Nugroho (@Sutopo_BNPB) 27 November 2017