1. Home
  2. »
  3. Serius
19 Oktober 2016 11:45

Pesawat latih jatuh di persawahan Cilacap

Tidak ada korban jiwa. Nur Romdlon
foto: Twitter/@Banyumasiana

Brilio.net - Satu pesawat latih jatuh di area persawahan di Cilacap, tepatnya di Dusun Tunggul Wulung, Jeruklegi, Kabupaten Cilacap, Rabu pagi (19/10) ini.

Dilansir dari Antara, Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Jawa Tengah Kombes Pol Djarod Padakova mengatakan, pesawat latih jenis Viper Warior PK-BH itu dilaporkan jatuh sekitar pukul 08.30 WIB.

BACA JUGA :
Peralatan makin canggih, tapi kenapa masih banyak kecelakaan pesawat?


Pesawat milik Perkasa Flight School itu diketahui diawaki oleh Kapten Victor Chachon dan seorang siswa bernama Rahin Chandra Sura.

"Tidak ada korban jiwa, kedua awak pesawat hanya mengalami luka," katanya.

Berita tentang jatuhnya pesawat itu juga diinfokan oleh akun Twitter lokal Banyumas, @Banyumasiana satu jam lalu.

BACA JUGA :
Pesawat FlyDubai jatuh di Rusia, semua penumpang meninggal dunia

"Pesawat latih duweke (milik) Flying Scool Cilacap Jenis Viper Warior No PK-BH sing desupiri pilot (yang dipiloti) Siswa Rahin Chandra Sura mau isuk gigal (tadi pagi jatuh)."

Hingga saat ini, polisi masih terus menggali keterangan dari para saksi mata yang mengetahui kejadian tersebut.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags