1. Home
  2. ยป
  3. Serius
17 Agustus 2018 10:50

Potret di balik layar persiapan Presiden Jokowi sebelum upacara HUT RI

Tahun ini Jokowi tampil dengan busana asal Aceh. Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Presiden Joko Widodo kembali memimpin upacara memperingati Hari Kemerdekaan yang ke-73 Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jumat (17/8). Bersama ibu Iriana Jokowi, Presiden Jokowi tiba di Istana Merdeka dengan menggenakan busana adat.

Jika tahun sebelumnya Presiden Jokowi mengenakan pakaian adat Kalimantan, lengkap menggunakan kain songket dan penutup kepala saat Upacara HUT ke-72, tahun ini Jokowi tampil dengan busana asal Aceh.

Bukan hanya busananya saja, kupiah meukeutop yang merupakan topi tradisional adat Aceh sebagai pelengkap pakaian adat kaum pria juga tak ketinggalan dikenakannya. Secara sejarah, meukeutop identik sebagai topi kebesaran yang sering dipakai Teuku Umar, pahlawan nasional dari Aceh.

Berikut brilio.net rangkum dari akun Twitter @murtadhaone, penampilan Jokowi mengikuti upacara Hari Kemerdekaan, Jumat (17/8).

1. Presiden Jokowi terlihat gagah mengenakan baju adat Aceh, sedangkan Ibu Iriana begitu anggun dengan busana Minang.

BACA JUGA :
Tampil di acara konser penggalangan dana, ini gaya keren Sri Mulyani





2. Presiden Jokowi mengenakan kupiah meukeutop, Ibu Iriana memilih baju adat Koto Gadang.




3. Tidak lupa mengabadikannya, Ibu Iriana mengajak Presiden Jokowi berselfie sebelum upacara.

BACA JUGA :
Ramai poling pilpres di Twitter, komentar Ridwan Kamil ini mencerahkan




4. Sama seperti tahun sebelumnya, upacara Hari Kemerdekaan begitu terasa dengan keberagaman budaya.





SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags