1. Home
  2. ยป
  3. Serius
26 Juli 2018 23:05

Selain berkarung-karung uang, lansia Mbah Legi punya belasan gram emas

Jenis perhiasan juga beragam, mulai dari kalung, cincin, gelang dan anting-anting. Annisa Amalia Hapsari

Brilio.net - Tak ada yang menyangka jika seorang pria lanjut usia (lansia) yang akrab disapa Mbah Legi menyimpan uang hingga belasan juta rupiah di rumahnya. Uang dalam berbagai macam pecahan ditemukan di rumahnya di Dukuh Dipan, Desa Troketon, Kecamatan Pedan, Klaten, pada Minggu (22/7) kemarin.

Pria berusia sekitar 90 tahun itu mengumpulkan uang tersebut selama bertahun-tahun. Dari hasil penghitungan yang dilakukan oleh warga, uang yang tersimpan di rumah Mbah Legi mencapai Rp 14,5 juta.

BACA JUGA :
8 Label benda ini multitafsir, bikin ketawa sambil mikir aneh-aneh


Kakek yang hidup sebatang kara ini diketahui sering mengumpulkan uang imbalan yang didapatkannya dari jasa membersihkan makam atau mencari daun ketika ada warga yang menggelar hajatan. Selain itu, dirinya juga kerap mendapat uang dari belas kasihan orang.

foto: Facebook/andi.joddy

BACA JUGA :
10 Potret orang minta difotoin tapi malah fail ini bikin kamu ikut KZL

Tidak hanya uang berbagai pecahan, para warga yang membantu menghitung jumlah uang pria bernama lengkap Legiman ini juga menemukan perhiasan eas yang diperkirakan seberat 15 gram. Jenis perhiasan juga beragam, mulai dari kalung, cincin, gelang dan anting-anting.

Kisah Mbah Legi ini menjadi viral setelah dibagikan oleh pemilik akun Facebook Andi Setyawan Joddy yang merupakan tetangga Mbah Legi dikutip brilio.net, Kamis (26/7). Uang tabungan yang jumlahnya berkarung-karung itu membuat para warga berbondong-bondong untuk menghitung bersama.

Meski sudah dibantu sebanyak 50 orang, proses penghitungan uang tabungan Mbah Legi ternyata membutuhkan waktu seharian.

foto: Facebook/andi.joddy

Warga membutuhkan waktu mulai dari Minggu pagi hari hingga pukul 14.00 WIB dan kemudian dilanjutkan lagi pada pukul 20.00 WIB. Penghitungan uang Mbah Legi baru berakhir pada pukul 22.30 WIB.

Setelah selesai dihitung dan dipilah, uang yang terkumpul itu dititipkan kepada Ketua RT 003 Dukuh Dipan, Dwi Wiranto. Rencananya uang itu akan disimpan untuk dipergunakan jika Mbah Legi dalam keadaan mendesak, seperti sakit atau meninggal dunia.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags